·4 July 2023

Mau Dapat Uang Saku hingga 1 Juta Per Bulan? Intip Cara dan Syarat Daftar Program Kampus Mengajar Ini

·
6 minutes read
Mau Dapat Uang Saku hingga 1 Juta Per Bulan? Intip Cara dan Syarat Daftar Program Kampus Mengajar Ini

Ini beberapa hal yang harus kamu ketahui tentang program Kampus Mengajar!

Kamu adalah seorang mahasiswa dan ingin mencari pengalaman baru? Tidak ada salahnya mengikuti program Kampus Mengajar yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek), nih.

Program Kampus Mengajar merupakan salah satu inisiatif terbaik dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri melalui aktivitas luar kelas. Kegiatan ini memberikan ruang bagi kamu agar dapat menerapkan keahlian serta ilmu pengetahuan untuk membantu siswa di Sekolah Dasar maupun Sekolah Menengah Pertama.

Lantas, seperti apa kegiatan dari program Kampus Mengajar tersebut? Dan bagaimana syarat dan cara untuk mengikutinya? Yuk, simak terus artikel ini sampai habis!

Baca juga: Cara Mudah Cek Akreditasi Kampus | Cari Tahu Juga Pengertian dan Manfaatnya!

Apa itu Kampus Mengajar?

kampus mengajar

Source: muda.kompas.id

Kampus Mengajar adalah sebuah program inisiatif sosial dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek). Program ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di daerah-daerah terpencil dan terluar di Indonesia.

Kegiatan Kampus Mengajar melibatkan mahasiswa sebagai mitra guru dan sekolah dalam pengembangan model pembelajaran. Melansir informasi dari website resmi Kampus Merdeka, Program Kampus Mengajar tidak hanya memberikan manfaat kepada mahasiswa, tetapi juga kepada sekolah dan dosen.

Tujuan utama dari Program Kampus Mengajar adalah mengurangi kesenjangan pendidikan antara daerah perkotaan dan pedesaan serta daerah terpencil. Dalam banyak kasus, daerah terpencil di Indonesia masih mengalami keterbatasan sumber daya manusia, terutama di bidang pendidikan. Program ini mencoba untuk mengatasi masalah tersebut dengan mengirimkan tenaga pengajar ke daerah-daerah tersebut.

Dalam pelaksanaannya, tenaga pengajar yang berpartisipasi dalam Program Kampus Mengajar biasanya akan tinggal dan mengajar di daerah terpencil selama beberapa waktu, seperti satu semester atau satu tahun akademik. Selama periode ini, mereka akan membantu meningkatkan kualitas pengajaran, menyusun kurikulum yang sesuai, melatih guru-guru lokal, serta berkontribusi dalam pengembangan potensi pendidikan di daerah tersebut.

Program Kampus Mengajar tidak hanya fokus pada pendidikan formal di sekolah, tetapi juga melibatkan berbagai kegiatan dan program yang mendukung pengembangan pendidikan di masyarakat setempat. Hal ini termasuk pengembangan literasi, pelatihan keterampilan, dan pemberdayaan masyarakat dalam menghadapi perubahan zaman.

Persyaratan Mengikuti Program Kampus Mengajar

Source: stimbudibakti.ac.id

Sebelum kamu mengikuti program Kampus Mengajar, terdapat beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi terlebih dahulu seperti berikut ini:

  1. Mahasiswa aktif baik akademik maupun vokasi
  2. Berasal dari program studi yang terakreditasi pada Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah naungan Kemendikbudristek
  3. Mahasiswa berada di paling rendah semester 4 pada saat pelaksanaan program dengan IPK minimal 3.00
  4. Diutamakan bagi mahasiswa/i yang memiliki prestasi akademik, pengalaman mengajar, dan pengalaman berorganisasi
  5. Memperoleh surat rekomendasi untuk mengikuti kegiatan Kampus Mengajar dari pimpinan program studi yang diketahui oleh perguruan tinggi (fakultas/institut/universitas).
  6. Belum pernah terpilih dalam Kampus Mengajar Perintis maupun Kampus Mengajar angkatan sebelumnya.
  7. Bersedia mengikuti program hingga selesai

Selain persyaratan tersebut, terdapat beberapa dokumen yang harus kamu siapkan dan unggah dalam format .pdf dengan ukuran maksimal 2 MB. Berikut di antaranya:

  1. Transkrip nilai IPK
  2. Surat keterangan sehat dari dokter, puskesmas atau rumah sakit
  3. Surat rekomendasi dari perguruan tinggi asal
  4. Surat persetujuan bermaterai dari orang tua/wali untuk ditempatkan di mana saja
  5. Surat pakta integritas bermaterai

Baca juga: 21 Universitas Swasta Terbaik di Jogja | Ada UII, UMY, UAD, dan Beberapa Kampus Lainnya

Cara Melakukan Pendaftaran

Adapun cara untuk mendaftar program Kampus Mengajar adalah sebagai berikut:

  1. Sebelum mendaftar, pastikan sudah membuat akun Kampus Merdeka di kampusmerdeka.kemdikbud.go.id.
  2. Akses website Kampus Merdeka di kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program, kemudian log in ke akun masing-masing.
  3. Klik “Kampus Mengajar”, kemudian klik “Selengkapnya”.
  4. Pendaftar akan masuk ke halaman Kampus Mengajar. Silakan klik “Daftar Sebagai Peserta”.
  5. Setelah itu akan muncul halaman Registrasi yang terdiri dari beberapa formulir.
  6. Unggah semua dokumen wajib yang diminta dengan format PDF dan ukuran maksimal 2 MB.
  7. Klik tombol “Selanjutnya” untuk menyimpan dokumen yang telah diunggah dan melanjutkan ke halaman berikutnya.
  8. Kemudian, unggah dokumen pendukung dan klik “Selanjutnya”.
  9. Jika kamu telah melengkapi kontak pribadi sebelumnya di halaman profil, maka informasi kontak pribadi dan alamat domisili akan otomatis terisi. Kamu hanya perlu memeriksa dan dapat mengubah jika terdapat ketidaksesuaian data.
  10. Jika sudah, klik Selanjutnya. Lalu, kamu akan diarahkan untuk melengkapi Formulir Data Akademik dan mengisi data kontak darurat.
  11. Setelah terisi, periksa kembali semua data yang telah dimasukkan dengan cara mengklik tombol yang tersedia di sebelah kanan data. Pastikan seluruh informasi yang tertera sudah benar dan sesuai. Setelah itu klik “Selanjutnya”.
  12. Berikan checklist terhadap “Pernyataan Kesanggupan dan Komitmen”. Setelah selesai, klik “Daftar” untuk mengirim semua data pendaftaran.
  13. Setelah selesai, kamu pun akan mendapat pesan bahwa pendaftaran telah berhasil tersimpan.

Keuntungan Mengikuti Program Kampus Mengajar

kampus mengajar

Source: kominfo.jatimprov.go.id

Ada beragam keuntungan yang bisa mahasiswa dapatkan dengan mengikuti program Kampus Mengajar? Apa saja? Berikut di antaranya:

  1. Kesempatan menjadi agen perubahan untuk pendidikan Indonesia
  2. Menjadi mitra guru untuk berinovasi dalam pembelajaran yang kreatif, inovatif dan menyenangkan, serta mendampingi pengembangan adaptasi teknologi
  3. Mengasah keterampilan kepemimpinan dan empati sosial
  4. Mahasiswa akan mendapatkan konversi sebesar 20 SKS
  5. Mendapatkan sertifikat kepesertaan Program Kampus Mengajar
  6. Mendapatkan bantuan biaya hidup bulanan senilai Rp1.200.000
  7. Mendapatkan bantuan dana UKT sesuai dengan nominal UKT masing-masing perguruan tinggi dengan maksimal dana UKT yang diberikan senilai Rp2.400.000. Apabila mahasiswa telah mendapatkan bantuan biaya hidup dari beasiswa pemerintah lainnya, biaya yang mahasiswa terima merupakan selisih dari uang yang diterima dari beasiswa tersebut.

Sampai artikel ini dibuat, program Kampus Mengajar sudah membuka pendaftaran untuk angkatan ke-6 dan telah memasuki tahap seleksi. Pengumuman dan konfirmasi penerimaan mahasiswa akan berlangsung pada 3 Juli sampai 7 Juli 2023. Untuk informasi lengkapnya, kamu bisa langsung mengunjungi laman resmi Kampus Merdeka, ya.

Artikel Menarik Lainnya:


Nah, itulah penjelasan mengenai program Kampus Merdeka yang perlu kamu ketahui. Apabila kamu memiliki informasi lainnya, jangan ragu untuk bagikan di kolom komentar, ya!

Masih mau cari hunian dekat kampus, bioskop, pusat kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Langsung saja buka website atau aplikasi Rukita!

Tersedia berbagai pilihan jenis hunian yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis, seperti kost jogjakost malangkost semarang, maupun kost bandung. Ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya, lho!

Namun, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari hunian harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa langsung kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa yang murah!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_IndoTwitter di @rukita_Id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Bagikan artikel ini