·5 December 2023

5 Drakor Bertema Kost, Cocok untuk Ditonton Juragan Kost

·
6 minutes read
5 Drakor Bertema Kost, Cocok untuk Ditonton Juragan Kost

Yuk, intip kehidupan anak kost hingga lika-liku real estate, para juragan kost bisa tonton rekomendasi drama ini!

Jika dibilang bahwa drama Korea dapat membuat kamu merasakan banyak hal, benar banget! Kebahagiaan, kemarahan, dan kesedihan, bukanlah sebuah drama Korea jika kamu nggak merasakan emosi-emosi ini.

Baik menampilkan karakter yang menjalankan kedai kopi kecil atau memulai bisnis sendiri, termasuk bisnis kost. Drama Korea tentang seluk-beluk bisnis kost ini memberikan banyak pengalaman usaha kost untuk kamu yang ingin memulai jadi juragan kost. Dari kehidupan anak kost sampai update soal investasi real estate.

Rekomendasi Drama Korea Bertema Kost

Beberapa drama juga dapat menginspirasi kamu untuk menjadi seorang juragan kost atau memotivasi kamu untuk memulai bisnis kost kamu sendiri. Berikut 5 drama bertema kost terbaik yang akan menginspirasi kamu untuk memulai bisnis.

Rekomendasi sederet drama ini sangat menarik untuk kamu tonton. Jangan lupa siapkan camilan favorit, ya!

Baca Juga: Film Tentang Kiamat, Ada Kisah Terseram Sepanjang Masa

1. Juragan kost perlu tahu tentang real estate, drama Monthly Magazine Home cocok untukmu

Ingin tahu lebih banyak tentang real estate? Pertimbangkan untuk menambahkan drama Korea ini ke dalam daftar tontonan kamu.

Selain bergenre komedi romantis, drama ini juga menawarkan banyak insight tentang dunia properti. Pasar real estate yang digambarkan dalam “Monthly Magazine Home” sangat realistis. Bagi kamu yang nggak tahu banyak tentang real estate, kamu akan mendapatkan informasi yang berguna dan akurat dengan tontonan yang menarik dan menyenangkan.

Film ini mengangkat tentang sengketa real estate, dan dibintangi oleh Jung So-min sebagai editor majalah Na Young-won, yang tinggal di sebuah flat sewaan dan berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Dia bertemu dengan ahli investasi properti Yoo Ja-sung (Kim Ji-seok), bukan hanya pemilik rumah yang pelit yang mengusirnya dari rumahnya, tapi juga bos baru dari penerbitannya.

Selain itu, setiap episode memperkenalkan rumah baru dan berbagai jenis listing. Jadi, kamu akan mendapatkan banyak informasi tentang real estate.

2. Because This Is My First Life

Seorang pria yang nggak memiliki rumah dan seorang wanita tunawisma menjadi teman serumah dalam drama “Because This Is My First Life”

Nam Se Hee adalah seorang pria single berusia awal 30-an. Dia telah memilih untuk nggak menikah. Dia memiliki rumah, tapi dia berutang banyak untuk membayar cicilan rumah.

Sementara itu, Yoon Ji Ho adalah seorang wanita single berusia awal 30-an. Dia tidak memiliki rumah dan iri pada mereka yang memiliki rumah.

Baca Juga: Film Tentang Luar Angkasa, Terbaru Ada The Moon

3. Juragan kost bisa tahu kehidupan anak kost di Hello My Twenties

Kisah tentang lima gadis yang tinggal bersama di kosan yang disebut “Belle Epoque” dan bagaimana mereka saling terhubung selama masa muda mereka.

Kamu bakal diperkenalkan pada kehidupan para karakter utama melalui Eun-jae, yang baru saja pindah ke apartemen bersama. “Hello My Twenties” yang menceritakan hampir semua kehidupan penghuni perempuan.

Selama drama ini, hampir semua penghuni Belle Epoque memiliki setidaknya satu kisah percintaan mereka. Meski begitu romansa bukanlah fokus utamanya.

4. Age of Youth

Yoon Jin Myung (Han Ye Ri), Jung Ye Eun (Han Seung Yeon), Song Ji Won (Park Eun Bin), Yoo Eun Jae (Park Hye Soo), dan Kang Yi Na (Ryu Hwayoung) adalah lima orang teman sekamar yang sangat berbeda namun memiliki mimpi yang ingin mereka capai.

Setiap karakter memiliki masalahnya masing-masing, dan entah bagaimana, mereka berlima menemukan cara untuk saling membantu ketika salah satu dari mereka sedang berjuang.

“Age of Youth” adalah salah satu drama dengan banyak aspek yang membuatnya menjadi tontonan favorit. Pertama, setiap pemeran utama wanita sangat unik dan memiliki kepribadian yang berbeda.

Baca Juga: Film dan Serial Drama tentang Roommate | Buktikan Serunya Tinggal Serumah

5. Kisah juragan kost zaman dulu, The Secret Romantic Guesthouse

Drama bergenre romansa misteri “The Secret Romantic Guesthouse” yang dibintangi oleh Shin Ye Eun dan Ryeo Woon sudah tayang pada Maret 2023 lalu.

Drama “The Secret Romantic Guesthouse” bercerita tentang Yoon Dan Oh, pemilik guesthouse Yihwawon, dan tiga orang penghuni asrama yang tampan.

Ketiga penghuni tampan tersebut datang ke Hanyang untuk menjalani pendidikan agar lulus ujian masuk sebagai abdi negara. Berlatar belakang era Joseon sekitar abad ke-15, drama ini mengisahkan tentang perjalanan hidup mereka. Raja yang kejam membunuh saudaranya sendiri untuk merebut tahta, dan dia bahkan lebih kejam lagi terhadap rakyat Joseon. Para pemuda, Kang San, Jung Yu Ha, Kim Si Yeol, dan Dan Oh.

Streaming Nyaman Anti Lemot di Kost

Mau tinggal di kost eksklusif yang memberikan kamu kenyamanan, termasuk saat kamu streaming nonton drama favorit? Ada beragam pilihan kost eksklusif, coliving, hingga apartemen dari Rukita yang bakal bikin kamu ngekost nyaman banget.

Nggak hanya mengadakan BBQ party di roofto kost saja, masih banyak kenyamanan lain yang bisa kamu rasakan. Yuk, booking kamar kamu di Rukita sekarang secara online!

Layanan online booking dari Rukita, bikin kamu mudah pesan kamar. Nikmati kemudahan mencari dan memesan coliving atau apartemen melalui aplikasi dan situs web Rukita, serta manfaatkan promo spesial dengan kode ONLINEBOOKING150.

Coliving Rukita memberikan fasilitas yang super lengkap, termasuk akses internet yang cepat dan area komunal yang nyaman, pastinya memberikan lingkungan cozy. Jadi, segera manfaatkan Promo Online Booking Rukita untuk pesan coliving dan rasakan kenyamanan maksimal di tempat tinggal yang ideal.

Penasaran ada apa lagi di kost eksklusif Jakarta Barat ini? Langsung klik tombol di bawah untuk kamu yang ingin booking dengan harga lebih hemat!

Artikel menarik lainnya:


Itu dia beberapa rekomendasi drama bertema kost yang bisa kamu tonton dan menambah informasi juga!

Cari hunian dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba tinggal di Rukita saja!

Tak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, seperti kost jogjakost malangkost semarang, maupun kost bandung. Ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Tapi, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari hunian harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Bagikan artikel ini