·7 January 2024

4 Restoran AYCE di Cempaka Putih yang Wajib Dicoba | Lezat dan Aman di Kantong!

·
5 minutes read
4 Restoran AYCE di Cempaka Putih yang Wajib Dicoba | Lezat dan Aman di Kantong!

Lagi cari restoran AYCE di Cempaka Putih? Langsung saja cobain rekomendasi berikut ini!

Kawasan Cempaka Putih memang bisa dibilang nggak sepopuler kawasan di Jakarta lainnya seperti Senopati, Senayan, maupun Pondok Indah. Meski begitu, bukan berarti di kawasan ini kamu nggak bisa menemukan tempat makan seru, termasuk restoran AYCE atau all you can eat.

Nah, kalau kamu ingin menikmati makan sepuasnya di restoran AYCE yang ada di Cempaka Putih, ada beberapa rekomendasi yang wajib kamu coba, nih. Penasaran apa saja? Yuk, baca sampai habis!

Baca Juga: 6 Rekomendasi Restoran All You Can Eat 99 Ribuan Terbaik di Jakarta

Rekomendasi Restoran AYCE di Cempaka Putih  

Biar nggak bingung lagi mau makan di mana, langsung saja datang ke restoran AYCE di Cempaka Putih ini. Bisa makan sepuasnya, hati pun senang, deh!

1. Yuraku Express

cempaka putih

Source: adesiana.com

Kata siapa restoran AYCE tidak memiliki banyak varian makanan? Nah, kamu harus banget mampir ke restoran AYCE di Cempaka Putih yang satu ini, deh. 

Selain menawarkan pilihan daging sapi dan ayam untuk dipanggang, di sini kamu juga bisa mendapatkan banyak sekali side dish yang nggak kalah enak. Belum lagi, ada banyak pilihan dessert yang juga bisa kamu cobain.

Di Yuraku Express ini kamu bisa menikmati menu AYCE untuk grill maupun shabu-shabu. Dengan harga hanya Rp100 ribuan per pax, makan di sini worth it banget, deh!

  • Alamat: Yuraku Express @ Green Pramuka Square Lantai Ground, Jln. Jendral A. Yani No. 49, Cempaka Putih, Jakarta Pusat
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00 -22.00

2. Wangja & Kitasuka All You Can Eat

Wangja & Kitasuka berlokasi di Jalan Cempaka Putih No. 112. Restoran ini ini menyediakan pilihan menu AYCE ala Korea Selatan. 

Kamu bisa mencoba berbagai hidangan daging yang lezat hingga sayuran yang fresh di restoran ini hanya dengan membayar seharga Rp100 ribuan saja per pax.

Selain itu, restoran ini juga buka sampai malam, yaitu sekitar pukul 23.00. Asyik banget buat makan sekalian nongkrong bareng teman-teman, kan?

  • Alamat: Wangja & Kitasuka All You Can Eat, Jln. Cempaka Putih Raya No. 112, Cempaka Putih, Jakarta Pusat
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00 -23.00

3. Shukaku

cempaka putih

Source: pergikuliner.com

Shukaku merupakan restoran AYCE yang mengusung konsep Jepang dengan area yang sangat luas. Soal pilihan dagingnya juga dijamin akan bikin kamu ngiler, deh.

Gimana enggak? Soalnya, hanya dengan membayar Rp199 ribu saja kamu sudah bisa menikmati daging wagyu all you can eat yang lezat dan juicy di mulut. Murah banget, kan?

Selain itu, pilihan sausnya juga beragam sehingga bisa menambah cita rasanya. Dijamin akan membuat makan kamu jadi tambah lahap, deh. 

  • Alamat: Shukaku, Jln. Cempaka Putih Raya No. 20, Cempaka Putih, Jakarta Pusat
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00 -22.00

4. Raa Cha Suki & BBQ

Satu lagi pilihan restoran AYCE yang wajib kamu coba, yaitu Raa Cha Suki & BBQ. Raa Cha sendiri merupakan restoram yang mengusung konsep dan nuansa khas Thailand. 

Di sini kamu bisa menikmati sajian suki dan BBQ yang menggugah selera. Apalagi, makanan Thailand juga dikenal rasanya yang asam pedas, dijamin bikin melek ketika melahapnya. Untuk biayanya juga masih terjangkau banget, kok, yaitu sekitar 16 ribuan per platenya.

  • Alamat: Raa Cha Suki & Barbeque, Transmart Cempaka Putih, Jln. Jenderal Ahmad Yani No. 83 5, Cempaka Putih, Jakarta Pusat
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00 -21.30

Baca Juga: 5 Restoran All You Can Eat di Jakarta Barat yang Murah Meriah, Cocok untuk Tanggal Tua

Gimana, jadi semakin nggak sabar mau makan all you can eat bareng teman-teman, kan? Nah, kalau kamu mau dengan mudah makan di beberapa restoran AYCE tersebut, kamu bisa cobain tinggal di Rukita MSR Cempaka Putih. Soalnya, lokasi kost eksklusif Cempaka Putih ini bukan cuma dekat ke kampus atau area perkantoran, tapi juga dekat dengan lokasi tempat makan enak seperti daftar di atas.

cempaka putih

Rukita MSR Cempaka Putih

Soal fasilitas juga nggak perlu diraguin lagi karena setiap kamarnya sudah fully furnished dengan fasilitas lengkap seperti kamar mandi pribadi, ruang makan, common area, dan dapur umum serta area parkir. Kamu pun cukup membawa koper ketika hendak pindah ke kost eksklusif ini.

Penasaran sama unit Rukita satu ini? Yuk, langsung saja klik tombol di bawah!

Artikel Menarik Lainnya:


Itulah rekomendasi restoran AYCE di Cempaka Putih yang bisa kamu jadikan destinasi tempat makan selanjutnya. Kira-kira apakah kamu punya rekomendasi lainnya? Jangan ragu untuk share di kolom komentar, ya!

Sedang cari hunian dekat kampus, bioskop, pusat kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba tinggal di Rukita saja yang hadir untuk menemani setiap langkah dan perubahan baik dalam hidupmu!

Tersedia berbagai pilihan jenis hunian yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis, seperti kost jogjakost malangkost semarang, maupun kost bandung. Tunggu apa lagi? Yuk, saatnya #MulaiLebihBaik bersama Rukita!

Apalagi, nih, saat ini ada promo Ngekost Gratis di Rukita selama 30 hari yang bisa kamu nikmati. Persyaratannya mudah banget karena kamu hanya perlu melakukan booking unit Rukita pada periode 15 Desember 2023 sampai dengan 31 Januari 2024.

Menarik banget, kan? Yuk, langsung klik tombol di bawah ini untuk melihat Syarat dan Ketentuan promonya!

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Source:

  • pergikuliner.com
  • pinhome.id
  • lidbahaweres.com
  • www.lemon8-app.com

Bagikan artikel ini