·25 April 2024

7 Tempat Wisata Depok Ini Bisa Kamu Kunjungi untuk Bersantai dan Cuci Mata

·
7 minutes read
7 Tempat Wisata Depok Ini Bisa Kamu Kunjungi untuk Bersantai dan Cuci Mata

Kalau bingung akhir pekan mau ke mana, datang saja ke tempat-tempat wisata Depok ini.

Kamu warga Depok atau sedang main ke salah satu daerah di Jawa Barat yang berbatasan langsung dengan Jakarta dan Bogor ini? Buat yang masih bingung mau main ke mana, yuk, kunjungi tempat wisata Depok berikut ini.

Dari tempat wisata Depok gratis sampai ke tempat wisata edukasi, semua ada. Kamu bisa manfaatkan waktu di akhir pekan untuk cuci mata dan bersantai. Cocok buat keluarga hingga anak kost Depok yang ingin melepas penat!

Tempat Wisata Depok, dari Wisata Alam sampai Edukasi

Kata siapa Depok gitu-gitu aja? Ternyata di sini ada juga tempat wisata Depok yang bisa kamu kunjungi, baik bersama teman-teman maupun keluarga di akhir pekan. Penasaran apa saja tempat yang akan jadi rekomendasi? Cek pilihannya berikut ini:

1. Hutan Kota UI

Source: ANTARA News

Mau ke tempat yang sejuk dan asri tidak harus selalu ke Puncak, ya. Coba main ke Hutan Kota UI yang bakal memanjakan matamu lewat melihat pemandangan yang hijau-hijau. Kawasan Kampus UI Depok memang dikelilingi oleh hutan kota seluas 90 hektare yang juga disebut sebagai Mahkota Hijau UI.

Selain itu, UI juga memiliki enam danau buatan di area kampus Depok yang berfungsi sebagai resapan air untuk wilayah Depok. Nama danau buatan UI adalah Danau Kenanga, Danau Agathis, Danau Mahoni, Danau Puspa, Danau Ulin, dan Danau Salam yang sering disingkat dengan KAMPUS.

Keenam danau tersebut turut berperan dalam pelestarian keanekaragaman hayati serta menyediakan suplai air bersih bagi hewan-hewan yang hidup di wilayah kampus UI. Bagi mahasiswa UI tentunya bisa menikmati pemandangan hijau dan asri di tengah kesibukan kegiatan kampus.

Sementara publik juga bisa berjalan-jalan dan duduk di bangku-bangku yang tersedia, atau bersepeda santai mengikuti trek Bike Park untuk menikmati wisata alam gratis ini di akhir pekan. Sudah coba?

2. Alun-Alun Depok

wisata depok

Source: Berita 99.co

Tempat wisata yang satu ini bisa kamu kunjungi secara gratis, karena memang merupakan tempat publik di mana para warga sekitar menghabiskan waktu bersantai di sore hari. Resmi dibuka sejak tahun 2020 oleh Pemerintah Kota Depok, yang jadi daya tarik dari wisata di Depok ini yaitu adanya menara pandang yang berbentuk sayap kupu-kupu, cocok digunakan untuk berfoto.

Selain itu, di area sekitar alun-alun juga banyak dijumpai fasilitas diantaranya greenhouse, lapangan futsal, jalur sepeda, dan masih banyak lagi. Nah, kamu yang sedang mencari tempat wisata murah meriah di daerah Depok, tempat ini sangat cocok dijadikan pilihan!

Tempat wisata yang memiliki luas 3,9 hektare ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan khususnya di akhir pekan. Halaman parkirnya yang luas tentu akan membuat kamu nyaman jika ingin membawa kendaraan pribadi saat berkunjung ke sana.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata Tegal yang Hits dan Wajib Dikunjungi, Ada Jembatan Kaca!

3. Studio Alam TVRI

Source: Orami

Bukan, ini bukan studio utama shooting dari TVRI, ya. Tempat ini adalah salah satu destinasi wisata alam yang bisa kamu sambangi di Depok!

Studio Alam TVRI sudah ada sejak tahun 1980, tapi baru dibuka untuk umum pada tahun 2001. Berlokasi di Jalan Raden Saleh No. 90, Jalan Studio Alam TVRI No.1, Sukmajaya, Depok, kamu bisa masuk ke tempat ini dengan membayar tiket sebesar Rp5.000.

Buka dari pukul 08.30 sampai 16.00 WIB, tempat ini menawarkan konsep alam dan miniatur berbagai macam bangunan, yang awalnya merupakan tempat syuting. Ya, kamu bisa melihat beberapa bangunan bekas syuting bebeberapa film terpopuler, seperti “Jalangkung”, “Suzanna” dan film-film genre lainnya di sini!

4. D’Kandang Amazing Farm

wisata depok

Source: kupas merdeka

D’Kandang Amazing Farm merupakan tempat wisata di Depok terbaru yang berkonsep wisata edukasi di bidang peternakan. Kamu bisa menyambangi tempat ini yang berada di Jalan Penarikan Pasir Putih Sawangan Depok, yang mana memiliki luas sekitar 8 hektare.

Tempat wisata Depok yang satu ini tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan apalagi saat akhir pekan lho. D’Kandang Amazing Farm sangat cocok dijadikan tujuan wisata sekaligus edukasi karena banyaknya fasilitas yang tersedia.

Berkunjung ke tempat ini dijamin puas karena di sana tersedia banyak kegiatan yang bisa diikuti oleh para pengunjung. Seperti berkuda, menaiki delman kuda, menaiki delman domba hingga kegiatan outbond yang dijamin seru dan menyenangkan.

Untuk masuk kamu perlu membayar Rp20.000 per orang, dan ini juga sudah termasuk sebotol yoghurt! Selain itu ada juga paket lainnya mulai dari Little Farmer sampai paket Camping/LDK.

Baca juga: 10 Tempat Wisata Jember yang Wajib Dikunjungi | Cocok untuk Liburan

5. Masjid Kubah Emas

Source: Jawa Pos

Jadi spot wisata religi, pastinya Masjid Kubah Emas jadi tempat yang jangan sampai kalu lewatkan kalau berkunjung ke Depok! Resmi dibuka sebagai tempat wisata religi pada tahun 2006, masjid yang berlokasi di daerah Maruyung ini masuk ke dalam salah satu masjid termegah yang ada di kawasan Asia Tenggara, lho.

Lokasi dari Masjid Kubah Emas ini sendiri yaitu berada di daerah Merayung Kecamatan Limo Depok Jawa Barat. Tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh jamaah baik dari warga sekitaran atau pengunjung yang berasal dari luar Depok.

Saat ini, Masjid Kubah Emas menjadi salah satu masjid menawan di depok yang tidak hanya digunakan untuk melaksanakan ibadah saja. Tetapi juga untuk sekadar melihat bangunannya yang begitu megah. Untuk masuk ke sini tentunya gratis, ya.

6. Kampung 99 Pepohonan

Nggak jauh dari Masjid Kubah Emas ada tempat wisata Depok yang seru! Kampung 99 Pepohonan memiliki banyak pohon-pohon rindang untuk piknik dan foto-foto di alam. Tersedia pula paket homestay di rumah kayunya hingga makanan enak berbasis daging kambing karena di sini juga ada peternakannya. Kamu wajib coba paket sate keluarga dan nasi kebuli kambingnya yang gurih.

Venue-nya bisa kamu sewa untuk akad nilah maupun resepsi, lho. Mau seru-seruan kumpul keluarga atau bikin acara reunian mahasiswa? Bisa banget! Langsung kontak adminnya, ya.

7. Kampung 3D Sukmajaya

Source: Media Update

Mau bikin foto-foto seru bersama sahabat? Langsung mampir ke Kampung 3D Sukmajaya yang beralamat di Jalan Danau Tandano II No.172 di Kecamatan Sukmajaya, Depok. Kamu bisa menikmati karya mural-mural jalanan bernuansa 3 dimensi hasil kreativitas pemuda karang taruna RW 03 di sana. Meski masuk ke sini gratis, kamu juga bisa ikut memberikan sumbangan sukarela untuk perawatannya. Tertarik mampir?

Tinggal di Rukita Bikin Hidup Lebih Baik

Property of Rukita

Tinggal di kost Depok tentunya memudahkanmu untuk menikmati berbagai tempat wisata Depok ini. Cek kost coliving dan apartemen dari Rukita yang bakal mendukung aktivitas harianmu.

Ya, ada banyak keuntungan kalau kamu memutuskan tinggal di Rukita! Standar coliving Rukita yaitu menyediakan fasilitas laundry dan room cleaning tanpa tambahan biaya, alias termasuk dalam harga sewa yang kamu bayarkan setiap bulannya.

Untuk laundry kamu dapat 12kg per bulan dan pembersihan kamar 2 kali dalam seminggu. Asyiknya lagi, nih, request fasilitas tambahan ini bisa dilakukan lewat aplikasi Rukita. Ngekost nggak pernah semudah ini, kan?

Keuntungan lain tinggal di Rukita adalah kamu langsung tergabung dalam komunitas Rukees, atau penghuni Rukita! Cuma di Rukita kamu bisa mengikuti event komunitas gratis, seperti karaoke, badminton, atau futsal bareng.

Ada juga beragam diskon menarik dari brand lokal maupun internasional yang bekerja sama dengan Rukita untuk kamu nikmati. Nggak cuma dapat teman kost baru, tapi pengeluaran pun bisa makin hemat. Yuk, tingkatkan produkvitas dan jejaring karena #LebihBaikdiRukita!

Updated by Alice Larasati


Nah, itulah rekomendasi tempat wisata di Depok yang bisa kamu kunjungi weekend nanti bersama teman-teman atau keluargamu! Kamu tertarik berkunjung ke tempat wisata yang mana, nih? Ada rekomendasi tempat lain? Tulis di komentar, ya!

Mau cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandungkost surabayakost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.

Ada juga pilihan hunian lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Salah satunya adalah apartemen yang dilengkapi dengan fasilitas lengkap, seperti gym hingga kolam renang.

Yuk, langsung download aplikasi Rukita via Google Play Store maupun App Store atau bisa langsung kunjungi websitenya di www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:

Bagikan artikel ini