·20 January 2023

Deretan MC Music Bank dari 2009 sampai Sekarang | Banyak Artis Korea Terkenal!

·
4 minutes read
Deretan MC Music Bank dari 2009 sampai Sekarang | Banyak Artis Korea Terkenal!

Setelah Song Joong Ki sampai Park Bo Gum, siapa MC Music Bank sekarang, ya?

Music Bank adalah program acara musik TV di Korea Selatan yang tayang setiap Jumat pukul 17.00 waktu setempat di KBS.

Walaupun asalnya dari Korea Selatan, tapi acara ini juga ditayangkan ke ratusan negara lainnya di seluruh dunia, lho. Saking suksesnya program ini, mereka juga punya konser musik global yang dinamakan Music Bank World Tour.

Dimulai sejak 1998, siapa saja, ya, artis yang pernah menjadi MC Music Bank dari dulu hingga sekarang?

Baca juga: Daftar Nominasi, Line Up Presenter, hingga Fakta Menarik Seoul Music Awards 2023 | Ajang Penghargaan Terheboh di Korea!

Deretan MC Music Bank dari 2009 hingga 2019

Source: Allkpop

Nah, ternyata ada banyak banget, lho, artis terkenal Korea Selatan yang pernah memandu acara musik ini. Misalnya, pada Agustus 2009 sampai November 2010, Seo Hyo Rim dan Song Joong Ki yang sama-sama pernah bermain di drama “Sungkyunkwan Scandal” menjadi MC Music Bank.

Sementara itu, mulai Desember 2010 hingga Oktober 2011, acara ini dipandu oleh Hyun Woo dan Kim Min Ji yang pernah bermain di drama terkenal “Boys Before Flowers”.

Melanjutkan acara ini, Lee Jang Woo dan UEE menjadi host mulai Januari 2012 hingga 29 Maret 2013. Karena dirasa memiliki chemistry yang baik, keduanya pun bertemu lagi sebagai pasangan dalam drama “My Only One”.

Mulai April hingga Oktober 2013, acara ini dipandu oleh Park Se Young dan Jung Jinwoon 2AM. Park Seo Joon dan Yoon Bora ex-Sistar kemudian melanjutkan menjadi MC Music Bank mulai Oktober 2013 hingga April 2015. Saking cintanya mereka terhadap tugas tersebut, mereka bahkan menangis ketika berpamitan sebagai MC.

Baca juga: 6 Drama Korea Terbaru Januari 2023 | Dari Romantis, Komedi, Sampai Misteri

mc music bank sekarang

Source: Blossom Entertainment

Nah, mulai dari Mei 2015 sampai Juni 2016, acara ini dibawakan oleh aktor terkenal Park Bo Gum yang bermain di salah satu drama tersukses “Reply 1988” dan memandu acara bersama Irene Red Velvet. Mereka kompak dan serasi banget, lho, sampai-sampai mereka sempat dikabarkan berpacaran.

Sementara dari Juli sampai November 2016, MC acara ini adalah Minhyuk CNBlue dan Solbin Laboum, di mana Minhyuk digantikan oleh Lee Seo Won dari November 2016 hingga Mei 2018.

Selanjutnya, mulai Juni 2018 sampai Juni 2019 acara ini dibawakan oleh Lei Lovelyz dan Choi Won Myung yang juga kompak banget.

Baca juga: 3 Rekomendasi Pojangmacha Terdekat di Jakarta | Nikmati Makan di Warung Tenda ala Korea

Deretan MC Music Bank dari 2019 sampai Sekarang

mc music bank sekarang

Source: Kpoplat.com

Nah, dari Juli 2019 hingga Juli 2020, giliran Shin Ye Eun dan Bomin Golden Child yang jadi MC, nih.

Meneruskan sebagai pembawa acara, Arin Oh My Girl dan Choi Soobin TXT mengemban tugas ini mulai 24 Juli 2020 sampai 1 Oktober 2021.

Keduanya digantikan oleh Park Sunghoon ENHYPEN dan Jang Wonyoung ex-IZ*ONE sejak 8 Oktober 2021 sampai 2 September 2022.

Kemudian, sejak 30 September 2022, Jang Wonyoung berpasangan dengan Lee Chae-min, nih, di mana Lee Chae-min beberapa kali sempat berganti-ganti pasangan, misalnya dengan Kang Seulgi, Shin Yuna, dan Haewon.

Sementara, untuk MC Music Bank sekarang yang dijadwalkan pada 20 Januari 2023, Lee Chae-min akan dipasangkan bersama Minji.

Nah, baru-baru ini KBS juga mengumumkan kalau Dino Seventeen akan mengambil alih tugas MC Music Bank sekarang yaitu Jang Wonyoung, mulai 27 Januari 2023 mendatang, lho!

Artikel menarik lainnya:


Itu dia deretan MC Music Bank dari 2009 hingga sekarang. Kira-kira siapa lagi, nih, yang cocok jadi host acara musik ternama ini?

Cari kost yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget. Coba cek Rukita Tlogomas Malang, deh.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok di @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini