·12 April 2022

6 Manfaat Masker Himalaya Neem Mask | Bisakah Bikin Jerawat Kempes?

·
6 minutes read
6 Manfaat Masker Himalaya Neem Mask | Bisakah Bikin Jerawat Kempes?

Kamu wajib tahu manfaat masker Himalaya!

Nggak dipungkiri kalau wajah itu gerbang buat kesempatan yang lain. Nggak harus cantik, wajah yang bersih membuat orang lain menghargai dirimu. Gebetan mudah mendekat, kesempatan diterima kerja pun jadi semakin besar. 

Masalahnya, nggak banyak orang tahu jenis produk yang bisa membantu memperbaiki kondisi wajah, nih. Untungnya, ada masker Himalaya yang sudah terbukti membantu mengatasi berbagai macam masalah kulit. Simak 6 manfaat masker Himalaya di bawah ini, yuk!

6 Manfaat Masker Himalaya Neem Mask untuk Kulit Wajah

Salah satu solusi untuk memiliki wajah yang bersih dan bersinar adalah dengan merutinkan penggunaan masker. Bagi kulit berminyak, aplikasi masker hendaknya dilakukan 3 kali dalam seminggu.

Sementara itu, kulit normal dan kering hanya membutuhkan 1 kali aplikasi masker dalam seminggu. Menggunakan produk masker Himalaya adalah pilihan tepat bagi kamu yang ingin mengatasi berbagai macam problem kulit. Ini dia 6 manfaat masker Himalaya yang wajib kamu ketahui. 

1. Mengatasi masalah jerawat

manfaat masker himalaya

source: pexels.com

Ada banyak alasan kenapa seseorang mengalami jerawat. Salah satu hal yang pasti menyebabkannya adalah polusi dan debu yang terus-terusan menempel di muka. 

Itulah kenapa perlu membersihkan jerawat secara rutin agar bakteri nggak menginfeksi wajah terlalu jauh.  Penggunaan facial wash dan miceller water saja nggak cukup untuk membersihkan wajah. Perlu pembersihan secara mendalam menggunakan masker yang rutin. 

Kandungan di dalam Himalaya Neem Mask telah terbukti ampuh membersihkan dan mengangkat bakteri penyebab jerawat. Produk ini diketahui mampu membersihkan hingga ke dalam pori-pori dan mengontrol minyak berlebih yang bikin jerawat makin parah. 

2. Solusi masalah kulit berminyak

source: pexels.com

Banyak orang nggak pede dengan kulit yang terlalu berminyak. Meskipun sudah ditutup dengan foundation dan bedak padat, adakalanya minyak membuat make up jadi cracky. 

Solusi terbaik untuk mengatasi masalah ini adalah dengan rajin membersihkan kulit agar minyak berlebih pada wajah bisa terkontrol. Rutinkan penggunaan facial wash sebelum dan sesudah keluar rumah. Gunakan juga masker minimal seminggu sekali untuk kontrol minyak yang lebih baik. 

Himalaya Neem Mask sendiri terbuat dari bahan Clay kaolin. Kandungan inilah yang kemudian digunakan untuk mengontrol kadar minyak berlebih. 

3. Membantu mengatasi kulit kusam

manfaat masker himalaya

source: freepik.com

Kulit wajah yang kusam memang bikin penampilan jadi kurang menarik. Kulit yang kusam dan dibiarkan tanpa perawatan bisa berubah menjadi kulit yang gelap. 

Solusi untuk mengatasi masalah kulit kusam sebenarnya ada banyak sekali. Bahkan, ada yang sampai suntik collagen untuk mendapatkan kulit cerah kembali. Berhubung perawatan suntik collagen itu mahal, tentunya nggak semua orang mampu mencobanya. 

Cukup rutin membersihkan wajah, aplikasikan masker yang bisa membantu mengangkat kotoran hingga pori-pori terdalam.  Masker Himalaya Neem Mask sendiri memiliki kemampuan untuk mengangkat kotoran penyebab kulit kusam. Produk ini juga mengandung kunyit yang berfungsi mencerahkan kulit. 

4. Solusi ampuh masalah kulit kering

source: unsplash.com

Bagaimanapun cerahnya kulit kamu, kalau teksturnya kering, perlu diwaspadai juga, nih. Kulit yang kering dan dibiarkan tanpa perawatan bisa lama-lama mengelupas. Akibatnya, kulit akan semakin sensitif saat diberikan produk skincare baru. 

Apakah kamu juga memiliki masalah kulit seperti ini? Tenang aja, kamu nggak sendirian. Di luar sana banyak juga yang mengalami masalah kulit kering. 

Untuk melembabkannya, kamu bisa gunakan Masker Himalaya Neem Mask yang mengandung Fuller’s Earth. Kandungan Fuller’s Earth punya fungsi untuk bikin kulit sejuk setelah wajah dibilas dengan air bersih. 

Menggunakan Masker Himalaya Neem Mask secara rutin memang bisa membuat kulit jadi lebih bersih sekaligus lembab. 

5. Menghempaskan komedo membandel 

manfaat masker himalaya

source: pexels.com

Sering coba produk khusus untuk mengatasi komedo tetapi hasilnya nggak juga kelihatan? Jangan sedih dulu. Membersihkan komedo bisa dilakukan dengan memanfaatkan masker Himalaya Neem mask yang mengandung bahan kaolin. 

Nah, kaolin inilah yang akan bekerja membersihkan kotoran hingga ke dalam pori-pori kulit.  Khusus kamu yang memiliki masalah kulit membandel, bisa gunakan masker himalaya untuk mengatasinya. 

Kamu bisa oleskan masker himalaya pada bagian ujung hidung saja, kemudian tunggu sampai masker mengering. Bilas masker sampai bersih dan gunakan pelembab setelahnya. 

6. Memperbaiki masalah kulit belang

source: pexels.com

Tak hanya kulit yang kusam, wajah yang belang dan warnanya nggak rata juga sering bikin insecure. Apalagi, bila warna leher dan wajah nggak merata. Penampilan pun terlihat agak aneh. 

Nah, solusi untuk mengatasi masalah kulit belang adalah dengan rajin menggunakan masker. Misalkan saja menggunakan Masker Himalaya Neem Mask yang terkenal bisa meratakan warna kulit. 

Sedikit tips, pakai masker Himalaya Neem Mask nggak hanya di bagian wajah saja, melainkan juga di bagian leher supaya pembersihan dan pencerahan kulit lebih merata. 

BACA JUGA: 8 Masker Wajah untuk Memutihkan, Ampuh Atasi Kulit Kusam!

Cara Pakai Masker Himalaya Neem Mask yang Benar

Banyak orang rutin menggunakan masker, namun kurang merasakan manfaatnya secara maksimal karena penggunaannya yang salah. Padahal, bila digunakan secara benar, masker bisa memberikan berbagai macam manfaat yang luar biasa, lo!

Supaya manfaatnya terasa lebih oke, kamu bisa ikuti panduan aplikasi masker Himalaya Neem Mask berikut ini. 

1. Cuci bersih wajah

manfaat masker himalaya

source: pexels.com

Banyak banget yang masih salah kira kalau masker bisa langsung digunakan begitu saja. Padahal, sebelum aplikasi masker wajib mencuci wajah terlebih dahulu hingga bersih. 

Wajah yang nggak dibersihkan dan langsung diolesi masker kemungkinan besar menyumbat kotoran. Akibatnya, kotoran yang ada di wajah pun berpotensi masuk ke dalam pori-pori. 

2. Cuci tangan terlebih dahulu

source: pexels.com

Kamu yang terbiasa mengaplikasikan masker dengan bantuan tangan wajib mencucinya terlebih dahulu. 

Tangan yang nggak higienis kemungkinan besar dihinggapi kuman sehingga bisa menyebar ke bagian wajah. Well, walaupun kamu menggunakan kuas masker untuk mengaplikasikan wajah, pastikan tetap mencuci tangan sampai bersih, ya. 

3. Oleskan masker secara merata

manfaat masker himalaya

source: unsplash.com

Setelah wajah dan tangan sudah bersih, saatnya untuk mengoleskan produk masker ke bagian wajah. 

Pastikan kamu mengoleskan masker secara merata ke seluruh bagian muka dan leher. Hindari mengoleskan masker terlalu dekat dengan area mata. 

4. Tunggu masker kering

source: pexels.com

Setelah masker dioleskan secara merata ke bagian wajah dan leher, saatnya untuk mendiamkanya dan menunggu selama 10 hingga 15 menit. 

Jangan terlalu lama membiarkan masker Himalaya Neem Mask lebih dari 15 menit. Bahan masker yang berasal dari clay bisa membuat kulit kering kalau dipakai terlalu lama. 

5. Bilas wajah hingga bersih

manfaat masker himalaya

source: pexels.com

Tahap terakhir adalah membilas wajah hingga bersih. Pastikan seluruh bagian yang dilapisi masker tadi sudah nggak menyisakan bekas. Kemudian, gunakan air bersih untuk membilas. 


Menggunakan masker secara rutin memang bisa membantu mengatasi berbagai masalah kulit. Kamu pun bisa memanfaatkan masker Himalaya Neem Mask untuk membantu mengatasi jerawat serta mencerahkan kulit. 

Sudah tahu 6 manfaat masker Himalaya di atas? Cobain sekarang juga, yuk! Share review kamu di kolom komentar kalau sudah pernah mencoba produk ini.

Cari kost dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja! Simak video di atas untuk tahu lebih lanjut, ya!

Kamu juga bisa install aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store jika penasaran ingin mencari unit Rukita sambil rebahan. Kunjungi www.Rukita.co atau langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 kalau mau tanya-tanya.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info serta promo menarik!

Bagikan artikel ini