·6 December 2019

12 Jenis Minuman Teh dan Berbagai Manfaatnya untuk Tubuh

·
6 minutes read
12 Jenis Minuman Teh dan Berbagai Manfaatnya untuk Tubuh

Ingin hidup sehat tanpa obat? Yuk, coba minum berbagai jenis teh ini!

Minuman teh memang sudah tidak asing bagi kita. Maklum kebanyakan orang Indonesia, tuh, hampir setiap hari mengonsumsi teh.

Minuman ini nikmat buat dikonsumsi hangat maupun dingin. Apalagi jika dicampur gula supaya manis, pastinya segar banget!

Namun, tahukah kamu, kalau ternyata teh sejak lama dikenal sebagai minuman herbal yang mampu mencegah berbagai penyakit?

Berbagai Jenis Teh dan Manfaatnya

Teh sendiri memiliki jenis yang sangat beragam. Meski semua jenis teh sama menyehatkan, namun beberapa varian teh sebenarnya memiliki khasiat dan manfaat yang berbeda-beda.

Sebelum merasakan manfaatnya, yuk, cari tahu dulu perbedaannya supaya bisa memilih yang sesuai kebutuhan kamu.

1. Teh hitam

Hitam

Source: Kompas.com

Teh hitam merupakan salah satu jenis teh yang paling sering kita jumpai di Indonesia.

Keunikan teh ini adalah kadar kafeinnya lebih tinggi dibanding jenis teh lain. Nah, karena itulah teh hitam dapat menjadi pengganti kopi sebagai pendorong energi buat aktivitas kamu.

Selain itu, teh hitam juga mengandung fluoride yang dapat mencegah karies atau gigi berlubang.

Berdasarkan penelitian para ahli, kandungan antioksidan teh hitam bahkan efektif mencegah kerusakan paru-paru yang disebabkan oleh paparan asap rokok dan polusi udara, serta mengurangi risiko stroke.

2. Teh hijau

hijau

Source: Liputan 6

Teh hijau juga merupakan salah satu jenis teh yang sangat populer di Indonesia. Teh hijau menggunakan pucuk daun teh yang hanya melalui satu kali proses penyaringan saja. Hal itulah yang membuat warna teh ini menjadi hijau.

Teh hijau terkenal akan kandungan antioksidan yang tinggi. Antioksidan sendiri dapat berfungsi untuk mencegah berbagai jenis penyakit berbahaya, salah satunya kanker.

Nah, teh hijau ini juga punya kemampuan untuk menurunkan kadar lemak jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL). Serta mampu mengontrol kadar gula darah dan membantu melancarkan pencernaan.

Cocok, nih, buat kamu konsumsi saat sedang menjalani diet!

3. Teh putih

Putih

Source: Teen.co.id

Teh putih merupakan salah satu jenis teh yang unik karena memiliki rasa sedikit manis meski tidak ditambahkan gula. Penyebabnya adalah teh putih berasal dari olahan daun teh yang masih muda.

Keunikan lain dari teh putih yaitu mengandung kafein dan antioksidan yang disebut dengan katekin. Katekin sendiri ternyata sangat efektif dalam membantu menurunkan berat badan dan memecah lemak tubuh.

Bukan cuma itu, jika dibandingkan dengan jenis teh lainnya, teh putih memiliki jumlah polifenol yang lebih tinggi. Polifenol sendiri merupakan kandungan yang diketahui memiliki sifat antibakteri, antijamur, dan antivirus.

4. Teh oolong

oolong

Source: Trubus

Sejak dulu teh oolong dikenal dapat mencegah berbagai macam penyakit ringan, salah satunya masuk angin. Namun, bukan cuma itu, lho! Jenis teh ini juga mampu mencegah penyakit berat seperti kanker ovarium.

Ternyata teh oolong mengandung antioksidan dengan jenis flavonol yang mampu menekan terjadinya pertumbuhan sel-sel berbahaya bagi tubuh.

Sama seperti jenis teh lain, teh oolong juga dapat membantu menurunkan kadar gula darah maupun berat badan.

5. Kombucha

Kombucha

Source: The Sacred Recipe

Berbeda dari teh lainnya, teh kombucha merupakan jenis teh hasil fermentasi dari gula, bakteri baik, dan jamur (ragi). Alhasil jenis teh ini kaya akan sumber probiotik yang baik bagi pencernaan.

Rasanya pun juga sangat unik dan berbeda dari teh lainnya. Meski dibuat menggunakan gula, kombucha sendiri justru memiliki rasa yang asam dan segar.

6. Teh chamomile

Chamomile

Source: Hellosehat

Pernah coba teh chamomile? Yap, teh yang satu ini sangat harum dan punya sensasi yang bisa bikin tubuh relaks.

Teh yang berasal dari kelopak bunga chamomile ini bahkan sudah dipercaya sejak zaman Mesir kuno sebagai obat penyakit migrain. Ternyata teh chamomile mengandung zat pereda rasa nyeri.

Teh ini juga baik buat diminum setiap hari, terutama buat kamu yang mengalami sulit tidur atau insomnia.

FYI, kandungan antioksidan dalam segelas teh chamomile juga sangat tinggi, lho!

7. Teh kunyit

Kunyit

Source: Grid.id

Selain biasa digunakan sebagai bumbu dasar dan jamu, kunyit ternyata juga dapat diolah sebagai teh, lho!

Rempah kunyit memang dikenal memiliki zat antipenuaan, antioksidan, dan antiinflamasi terbaik. Jika dikonsumsi sebagai teh, kamu akan mendapat manfaat kunyit yang menghangatkan sekaligus membuat tubuh lebih segar.

Teh kunyit juga mampu membantu tubuh untuk melawan radikal bebas dan memelihara sel-sel sehat. Kandungan kurkumin di dalam kunyit juga mampu melawan enzim yang mendorong pertumbuhan sel kanker.

8. Teh rooibos

Teh Roiboos

Source: Teh Rooibos

Teh rooibos masih cukup jarang ditemui di pasaran. Namun, kalau kamu tertarik mengonsumsinya, jenis teh ini sudah banyak tersedia di berbagai online shop dan situs e-commerce Indonesia, kok.

Teh rooibos yang terbuat dari semak merah di daerah Afrika Selatan ini dipercaya ampuh melawan dan membantu penyembuhan berbagai penyakit, khususnya kanker.

Meski lebih nikmat disajikan panas, manfaat dan rasa dari teh rooibos tidak akan berkurang jika kamu ingin menyajikannya secara dingin, ya!

9. Teh peppermint

Teh peppermint

Source: Kisspary

Teh peppermint terbuat dari campuran daun teh dengan daun peppermint. Teh ini cukup terkenal sebagai obat penyakit sinus karena punya sensasi segar yang dapat melancarkan saluran pernapasan dan menyegarkan tenggorokan.

Selain itu, teh peppermint juga bermanfaat buat kamu yang mengalami penyakit sembelit dan susah buang air besar.

Cobalah untuk mengonsumsi teh peppermint untuk melemaskan otot-otot pada saluran pencernaanmu. Namun, hindari meminum teh peppermint secara berlebihan karena justru dapat membuat ususmu sakit.

9. Teh jahe

Teh Jahe

Source: detikfood

Ternyata, bukan cuma kunyit, tuh, jenis rempah yang bisa disajikan dalam bentuk minuman teh. Jahe yang dikenal sebagai bumbu dasar berbagai masakan khas Indonesia ternyata juga bisa disajikan sebagai teh hangat dan menyehatkan.

Teh jahe ini sangat efektif sebagai obat mual saat mengalami mabuk darat. Bisa banget kamu jadikan bekal minuman untuk perjalanan darat yang jauh.

10. Teh rosela

Teh Rosela

Source: Alodokter

Teh rosela terbuat dari bunga rosela yang memiliki warna merah dari batang hingga ke bunganya. Oleh karena itu, teh ini jadi memiliki warna merah pekat yang berbeda dari teh pada umumnya.  

Salah satu khasiat dari teh rosela yang paling terkenal adalah dapat mengurangi tekanan darah pada penyakit darah tinggi. Nah, untuk menjaga tekanan darahmu agar normal kembali, coba minum tiga cangkir teh rosela ini secara rutin setiap harinya.

Rasa dari teh ini cukup asam, bahkan sedikit kecut. Oleh sebab itu, tidak masalah, kok, kalau kamu mau menambahkan satu sendok gula agar rasanya tak terlalu asam.

11. Teh yerba mate

Teh Yerba Mate

Source: Super adventure

Minuman teh dari Amerika Selatan ini dikenal sebagai minumannya para pemain sepakbola. Sebut saja, deh, Lionel Messi, Luis Suarez, dan Kun Aguero.

Teh yerba mate ini kaya akan kandungan senyawa xanthines dan kafein sebagai stimulan energi.

Teh ini juga mengandung caffoyl (antioksidan), saponin (penurun kolesterol), serta polifenol yang bermanfaat dalam mengurangi risiko penyakit jantung. Pas untuk mendukung kesehatan kamu, nih.

Rasanya pun cukup unik karena mirip seperti kopi. Bisa jadi teh favoritnya para pencinta kopi, deh.

12. Teh beraroma

Teh Lavender

Source: Bibit bunga

Jenis teh ini sebenarnya menggunakan teh hitam, teh hijau, atau teh putih biasa. Namun, teh beraroma atau flavored tea tersedia dalam berbagai variasi rasa seperti buah-buahan, aneka rempah, maupun bunga.

Teh yang ditambahkan berbagai jenis eksktrak buah, rempah-rempah, atau bunga ini memiliki aroma unik dan bisa dipilih sesuai selera.

Salah satu jenis teh beraroma yang paling umum adalah teh lavender. Manfaat teh lavender di antaranya membantu relaksasi dan menenangkan pikiran serta tubuh.


Itulah berbagai macam jenis teh beserta manfaatnya yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Nah, meski memiliki berbagai manfaat yang baik bagi tubuh, sebaiknya kamu tidak meminumnya lebih dari 5 cangkir sehari. FYI, terlalu banyak mengonsumi teh justru tidak baik untuk tubuh.

Yap, sesuatu yang berlebihan tidak dianjurkan. Saat kita terlalu banyak mengonsumsi teh maka muncul risiko gangguan kesehatan, seperti susah tidur, anemia, osteoporosis, ketergantungan, dan gelisah!

Jadi, minum teh secukupnya, ya!

BACA JUGA: Yuk, Koleksi 10 Alat Dapur Unik yang Bermanfaat Ini | Masak Jadi Lebih Gampang!

Bagikan artikel ini