·29 March 2023

Kost Semarang di Bawah 1,5 Juta | Fasilitas Lengkap dan Lokasi Strategis!

·
5 minutes read
Kost Semarang di Bawah 1,5 Juta | Fasilitas Lengkap dan Lokasi Strategis!

Nggak perlu bingung cari kost semarang di bawah Rp1,5 juta, cek rekomendasinya di sini!

Setiap anak kost pasti ingin menemukan tempat tinggal yang nyaman, dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis. Sayangnya, saat ini banyak tempat kost yang mematok harga cukup tinggi untuk paket lengkap seperti itu.

Nah, bagi kamu yang tinggal di Semarang jangan sedih, karena ada banyak kost nyaman dan lengkap dengan harga di bawah Rp1,5 juta, lho. Mau tahu di mana saja?

Baca juga: 10 Cafe Kota Lama Semarang yang Aesthetic, Asyik Buat Nongkrong

Rekomendasi Kost Semarang di Bawah 1,5 Juta yang Nyaman dan Strategis

Dari khusus pria hingga campur, berikut kost Semarang yang bisa jadi rekomendasi buat kamu!

1. Griya Esha Ngaliyan Semarang

kost semarang bulanan

Griya Esha Ngaliyan Semarang

Buat mahasiswa UIN Walisongo atau PGSD FIP UNNES, kost khusus putra yang satu ini bisa jadi pilihan tepat buat kamu. Memiliki furnitur lengkap, kamar mandi dalam, dan Wi-Fi, kost ini nyaman banget buat mahasiswa ataupun karyawan yang ingin mengerjakan tugas atau istirahat dengan tenang.

Lokasinya juga strategis banget, nih. Menuju PGSD FIP UNNES, kamu cukup menempuh waktu 7 menit saja. Sementara itu, kalau ingin ke pusat kota atau Simpang Lima Semarang, butuh waktu 37 menit berkendara.

Suka naik transportasi umum? Jangan khawatir, kost ini hanya 1 menit dari Halte Griya Lestari, lho!

  • Alamat: Perumahan Beringin Mas Raya Jalan Graha Beringin Mas Raya Nomor 25-26, Gondoriyo, Kecamatan Ngaliyan, Semarang
  • Harga: Mulai dari Rp1.250.000 per bulan

Baca juga: 4 Info Kost Semarang Dekat UNDIP dan Simpang Lima | Harga Mulai 1 Jutaan Sudah AC dan TV!

2. Kost Panda Palebon Semarang

kost semarang lengkap

Kost Panda Palebon Semarang

Nggak perlu jauh-jauh ke kampus, karena kost campur ini letaknya hanya 5 menit dari Kampus Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang dan Universitas Maritim AMNI. Mau ke UNDIP Kampus Pleburan atau Tembalang? Tenang, cukup 19 menit berkendara kamu sudah sampai!

Nah, buat karyawan yang bekerja di area perkantoran Jalan Majapahit atau Simpang Lima, kamu hanya butuh waktu 20 menit saja untuk sampai ke kantor. Strategis banget, kan?

Untuk fasilitas nggak perlu diragukan lagi. Memiliki furnitur yang lengkap, AC, dan Wi-Fi, setiap kamar juga sudah dilengkapi dengan kamar mandi dalam.

Suka masak? Tenang, karena di sini juga ada dapur bersama. Buat yang bawa kendaraan pribadi juga nggak perlu repot karena tersedia parkiran.

  • Alamat: Jalan Panda Raya Nomor 66, Palebon, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah
  • Harga: Mulai dari Rp1.450.000 per bulan

3. Griya Wahidin Candisari Semarang

Griya Wahidin Candisari

Griya Wahidin Candisari Semarang

Warga UNDIP mari merapat, karena ada kost putra yang recommended banget, nih. Hanya butuh waktu 10 menit ke Universitas Diponegoro Kampus Tembalang dan 11 menit ke UNDIP Kampus Pleburan, kost khusus putra ini jaraknya hanya 11 menit berkendara ke Simpang Lima.

Nggak perlu bingung cari jajanan atau tempat makan, karena ada banyak kafe, mal, dan pusat kuliner di sekeliling kost ini. Mau bepergian ke luar kota? Tenang, Stasiun Semarang Tawang atau Bandara Ahmad Yani bisa kamu capai dalam waktu nggak sampai 30 menit.

Eits, jangan salah, fasilitasnya juga oke banget. Kamu bisa memilih kamar dengan kamar mandi dalam atau luar, furnitur yang lengkap banget, dan juga tersedia keamanan CCTV dan area parkir.

Bonusnya, kamu juga dapat jasa pembersihan kamar dan laundry gratis. Untung banget, kan?

  • Alamat: Jalan Dr. Wahidin No.169, Jatingaleh, Kecamatan Candisari, Kota Semarang
  • Harga: Mulai dari Rp1.100.000 per bulan

Baca juga: 11 Rekomendasi Tempat Bukber Semarang | Cocok Buat Buka Puasa Bareng Teman atau Keluarga

4. Kost Simongan Indah Semarang

Simongan Indah

Simongan Indah Semarang

Buat yang lagi cari kost campur dengan lokasi strategis, ini rekomendasi buat kamu. Cocok buat mahasiswa ataupun karyawan, kost ini jaraknya hanya  8 menit ke AMIK JTC Semarang, serta 14 menit berkendara ke Universitas Diponegoro Kampus UNDIP Pleburan dan Universitas Wahid Hasyim.

Sudah berfunitur lengkap, kamu nggak perlu repot-repot bawa banyak barang lagi, deh. Fasilitas gedungnya juga komplet, nih, mulai dari Wi-Fi, dapur, parkir motor, sampai jasa pembersihan kamar by request. Setiap kamar juga disedikan kasur twin dengan 2 single bed, jadi bisa sekamar bareng bestie, deh!

  • Alamat: Jalan Taman Srinindito IV no. 7, Ngemplak Simongan, Semarang Barat
  • Harga: Mulai dari Rp1.150.000

Artikel menarik lainnya:


Itu dia beberapa rekomendasi kost Semarang di bawah Rp1,5 juta yang nyaman dan strategis. Jadi, mau tinggal di kost yang mana, nih?

Cari kost yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget. Coba cek Mororene Residence Karangkidul Semarang, deh.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, atau kunjungi www.rukita.co. Mau cari info kost lainnya? Yuk, intip di Infokost.id!

Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok di @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini