·21 November 2020

10 Foto Ini Buktikan Indonesia adalah Negara Paling Santai di Dunia!

·
5 minutes read
10 Foto Ini Buktikan Indonesia adalah Negara Paling Santai di Dunia!

Selain terkenal akan keindahan pariwisatanya, di mata dunia ternyata Indonesia juga dikenal sebagai negara paling santai di dunia, lho.

Yup, gelar ini sendiri diberikan oleh agen perjalanan asal Inggris, Lastminute.com, setelah mereka melakukan riset bertajuk Most Chilled Out Countries in The World.

Dari 15 negara yang masuk ke dalam penelitiannya, Indonesia berada di peringkat pertama karena dinilai memiliki berbagai faktor yang membuatnya cocok dijadikan destinasi liburan atau relaksasi.

10 Bukti Indonesia adalah Negara Paling Santai di Dunia

Bagi masyarakatnya sendiri, sih, sudah jadi rahasia umum kalau Indonesia merupakan negara paling santai di dunia.

Terbukti dari banyaknya foto yang bermunculan di internet. Posenya benar-benar santuy sekaligus konyol sehingga bikin kita yang melihatnya geleng-geleng kepala sendiri. Penasaran seperti apa? Yuk, simak!

1. Ngopi bareng teman, santai!

Image

Source: Twitter

Ketika orang pada umumnya menikmati sambil ngobrol dan santai bareng teman-temannya, bapak yang satu ini justru menikmati kopi sambil bersantai bareng ular kobra.

Duh, kalau orang biasa, sih, lihat ular kobranya saja sudah ngeri, apalagi kalau harus ngopi bareng. Bukannya suasana santai, malah jadi suasana tegang, deh!

2. Patuhi protokol kesehatan dan jangan lupa pakai masker

Image

Source: Twitter

Di tengah masa pandemi seperti sekarang, tuh, masyarakat memang wajib banget buat mematuhi protokol kesehatan.

Intinya, sebelum beraktivitas pastikan cuci tanganmu terlebih dahulu dengan bersih dan jangan lupa pakai masker ke mana pun kamu pergi. Tidak ada masker, kerupuk pun jadi? Ada-ada saja!

3. Belajar menyayangi binatang sejak dini = banyak manfaatnya!

Image

Source: Twitter

Terdapat sebuah penelitian, ya, di mana terungkap bahwa orang yang tidak menyukai kekerasan adalah orang yang sejak kecil suka dan menyayangi hewan.

Karena itulah, nggak ada salahnya bagi orang tua untuk memberikan tanggung jawab memelihara hewan kepada anak-anaak. Terutama hewan yang dia sayangi bahkan sejak usia dini untuk membentuk karakter yang baik. Buaya mungkin?

4. Jenis-jenis masker untuk cegah penularan Covid-19

Image

Source: Twitter

Kementerian Kesehatan melalui Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dr. Achmad Yurianto mengimbau masyarakat untuk memakai masker yang baik dan bahan yang benar.

Ia menjelaskan ada 3 jenis masker yang direkomendasikan, yakni masker N95, masker bedah, dan masker kain. Jadi pastikan untuk menggunakan jenis masker sesuai imbauan, ya!

Hmm… kalau yang ini masuk kategori mana? 😀

5. Minggu pagi waktunya CFD dan nonton kartun

Image

Source: Twitter

Minggu pagi memang selalu spesial, ya. Selain bisa nonton film kartun sejak pagi, kita juga bisa berolahraga di jalan protokol Jakarta karena adanya CFD alias Car Free Day.

Tinggal pilih, deh, hari Minggu ini mau kamu manfaatkan untuk bersantai atau berolahraga? Eits, tapi kalau mau coba dua-duanya juga bisa, kok.

6. Hati-hati banjir di musim hujan

Image

Source: Twitter

Musim hujan di akhir tahun memang harus selalu diwaspadai, terutama bagi masyarakat Jakarta yang tinggal di daerah rawan banjir. Nih, contohnya sudah siap membuat rakit dari batang pohon pisang!

7. Jangan lupa pakai helm saat naik kendaraan roda dua

Image

Source: Twitter

Salah satu kewajiban sebagai pengendara kendaraan roda dua adalah memakai helm. Yup, selain agar tidak kena tilang, memakai helm sangat penting untuk keselamatan saat berkendara. Tapi, kalau helm Ksatria Baja Hitam dan tokoh jagoan lainnya, sih, dipakai untuk pesta kostum!

8. Ojol andalan kita

Image

Source: Twitter

Suka bingung pakai aplikasi ojek online apa saat ingin bepergian atau memesan makanan? Kenapa nggak pakai semuanya saja! Bapak ojol juga fleksibel, kok. 😉

9. Tren gaya rambut pria 2020

Image

Source: Twitter

Gaya rambut mullet dulu pernah beken banget di era 80-an. Hairstyle cowok ini ditandai oleh potongan pendek di bagian depan dan atas kepala, tapi panjang dan mengekor di bagian belakangnya.

Belakangan gaya rambut yang satu ini, tuh, ngetren lagi setelah beberapa idola K-Pop menggunakannya, lho. Tertarik (dan berani) mencobanya?

10. Parkir kendaraan di Jakarta susah

Image

Source: Twitter

Jakarta memang sudah sangat padat dengan kendaraan dan bangunan, nggak heran, sih, kalau sampai ada orang yang kesulitan untuk parkir, bahkan di rumahnya sendiri.

Eits, tapi kamu yang ingin tinggal berbagai unit kost eksklusif dan coliving Rukita di Jakarta nggak usah khawatir kesulitan tempat parkir, deh. Penasaran kenapa? Baca terus artikel ini sampai habis, ya!


Itulah dia berbagai bukti mengapa Indonesia kini bisa jadi negara paling santai di mata dunia? Terbukti santai banget, kan?

Nah, ngomongin soal santai. Kini kamu juga bisa santai dalam memilih hunian yang nyaman dengan fasilitas lengkap, terutama di kota Jakarta. Karena semua yang kamu butuhkan dari sebuah hunian ada di Rukita

kebon-jeruk

Rukita E-Homes Kebon Jeruk

Mau apa? Kamar fully furnished? Fasilitas lengkap? Tempat parkir yang luas? Harga sewa yang terjangkau? Semua ada di Rukita, deh.

Seperti di Rukita E-Homes Kebon Jeruk dengan harga sewa dan layanan all-in-one yang terjangkau serta fasilitasnya yang lengkap banget. Butuh informasi lebih lanjut? Klik tombol di bawah ini, ya!

Atau bisa juga ketik langsung link ini browser kamu: bit.ly/rukita-bonjer

Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. 

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Bagikan artikel ini