·31 January 2023

7 Judul Drakor Song Joong Ki Terbaik | Sering Tampil di Genre Action?

·
6 minutes read
7 Judul Drakor Song Joong Ki Terbaik | Sering Tampil di Genre Action?

Sudah pernah tonton salah satu drakor Song Joong Ki ini? 

Para pencinta K-drama atau drakor tentunya sudah tidak asing lagi dengan nama Song Joong Ki, bukan? Ya, aktor satu ini kerap menghiasi beberapa film dan drama lewat kepiawaiannya dalam beradu akting.

Tak hanya dianugerahi visual yang menarik, Song Joong Ki juga dikenal sebagai salah satu aktor Korea Selatan bertalenta. Dirinya bahkan pernah beberapa kali mendapatkan penghargaan dari berbagai judul serial yang pernah dibintanginya.

Buat kamu yang suka drakor apa sudah pernah menyaksikan salah satu judul yang dibintangi Song Joong Ki? Nah, kalau belum, simak daftar berikut ini, yuk!

Baca juga: 8 Drama yang Diperankan Song Hye Kyo, Fans Drakor Wajib Nonton!

Daftar Film dan Drakor Song Joong Ki

Ada beberapa genre film dan drakor yang pernah dibintangi Song Joong Ki sepanjang kariernya di industri perfilman Korea. Berikut ini daftar lengkapnya:

1. Drakor Song Joong Ki: Descendant of The Sun

drakor Song Joong Ki

Source: Lintashaba

Drakor ini menjadi salah satu yang mengangkat nama Song Joong Ki dalam perjalanan kariernya. Dalam drama ini, ia dipasangkan bersama aktris kenamaan Korea lainnya, Song Hye Kyo.

Memerankan karakter Kapten Tentara Angkatan Darat Yo Si Jin, dirinya harus bertugas sebagai pasukan perdamaian PBB di Urk. Dalam tugasnya itu, ia bertemu dengan Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) yang berprofesi sebagai dokter rumah sakit.

Pertemuan itu perlahan membuat keduanya saling memiliki perasaan satu sama lain. Sayangnya, kesibukan masing-masing membuat hubungan mereka mengalami pasang surut.

2. Drakor Song Joong Ki: Vincenzo

drakor Song Joong Ki

Source: BukaReview

“Vincenzo” menjadi salah satu drama yang banyak digemari para pencinta drakor, nih. Tak hanya menampilkan aksi yang menegangkan, drakor yang diperankan Song Joong Ki ini juga banyak menampilkan adegan lucu.

Dalam drama ini, Song Joong Ki berperan sebagai Vincenzo Cassano, seorang pengacara yang bekerja untuk mafia. Ia berpasangan dengan partner perempuan yang bernama Hong Cha Young dan bergabung ke dalam firma hukum bernama Woosang.

Beragam adegan lucu dan kecerdikan keduanya dalam upayanya menghukum penjahat juga menjadi daya tarik tersendiri pada drakor ini. Selain itu, ketertarikan Vincenzo pada Cha Young juga menjadi bumbu penyedap yang membuat drakor ini laris ditonton banyak orang.

3. Drakor Song Joong Ki: Reborn Rich

drakor Song Joong Ki

Source: Harian Terbit

“Reborn Rich” merupakan drakor terbaru Song Joong Ki. Berperan sebagai Yoon Hyun Woo yang merupakan sekretaris keluarga kaya raya bernama Soonyang Group, ia bertugas untuk menyimpan rahasia besar dan skandal keluarga tersebut.

Namun, pada suatu hari Yoon Hyun dianggap menggelapkan dana keluarga Soonyang hingga membuat dirinya terbunuh. Beruntungnya, ia mengalami reinkarnasi ke tubuh anak ketiga keluarga Soonyang dan mempunyai nama baru sebagai Do Joon.

Baca juga: 7 Drakor Park Bogum yang Wajib Kamu Tonton | Nggak Hanya Reply 1988!

Sejak saat itu, Yoon Hyun alias Do Joon mulai merencanakan untuk melakukan aksi balas dendam dengan mengambil alih aset keluarga Soonyang.

4. The Battleship Island

drakor Song Joong Ki

Source: FlixWatch

Song Joong Ki menjadi aktor yang identik dengan drama action, nih. Drakor lain yang pernah dibintanginya adalah “The Battleship Island” yang bertemakan penjajahan Korea Selatan dengan latar tahun 1940-an.

Dalam drakor ini, ia memerankan karakter Park Mo Young yang hendak membantu kawannya, Lee Gang Ok untuk melintas ke Jepang. Sayang, surat izin yang dimilikinya sudah tidak berlaku sehingga ia dilarang melintas dan dibawa ke Pulau Hashima untuk dipekerjakan sebagai pekerja tambang.

5. The Innocent Man

Source: Bilibili

“The Innocent Man” merupakan drakor Song Joong Ki pertama yang berperan sebagai karakter utama. Dalam drama ini, dirinya berperan sebagai sadboy yang berkorban untuk orang yang salah.

Kang Ma-Ru (Song Joong Ki) harus rela masa depannya sebagai dokter hancur. Dirinya mengorbankan diri dengan mengaku sebagai pembunuh untuk menutupi kesalahan Han Jae Ha, orang yang dicintainya,

Sayang, Jae Ha mengkhianati Ma-Ru dengan menikahi seorang pria kaya. Nah, plot twist-nya, Ma-Ru kemudian jatuh cinta kepada seseorang yang tidak lain adalah anak dari suami Jae Ha.

6. Drakor Song Joong Ki: Artdhal Chronicles

Source: Orami

“Artdhal Chronicles” menjadi drakor Song Joong Ki yang sangat berbeda dari drama lain yang pernah dibintanginya. Sebab, drakor ini merupakan drama genre fantasi yang tidak umum.

Drama ini menceritakan sebuah negeri bernama Artdhal di mana banyak penduduknya saling berebut untuk mendapatkan kekuasaan. Dalam drama ini, Song Joong Ki berperan sebagai Eun Som, seorang anak yang terusir karena terlahir dengan membawa bencana.

Baca juga: 20 Kosakata Sehari-hari Bahasa Korea yang Sering Muncul di Drakor dan Artinya

Beberapa tahun kemudian, dirinya pun kembali ke negerinya itu untuk mengetahui asal-usulnya. Eun Som lantas mencoba kembali membangun negeri dan menghidupkan sukunya.

 7. Sungkyunkwan Scandal

Source: Liputan Bekasi

Berlatar di era Dinasti Joseon, “Sungkyunkwan Scandal” menjadi salah satu drama Song Joong Ki yang nggak boleh kamu lewatkan. Selain memiliki latar cerita yang unik, drama ini juga menampilkan kualitas akting Song Joong Ki yang berbeda dari kebanyakan judul yang pernah dimainkannya.

Drama ini menceritakan tentang hidup seorang perempuan bernama Kim Yun Hee yang menggantikan peran adiknya untuk mengikuti ujian di sekolah. Yun Hee pun berkenalan dengan Goo Yong Ha yang diperankan oleh Song Joong Ki.

Konflik bermula saat Yong Ha mengetahui Yun Hee adalah perempuan. Guna menutup mulut, Yong Ha yang memiliki karakter sebagai playboy dan tengil itu lantas mulai mengganggu Yun Hee dengan cara memerasnya sebagai uang tutup mulut.

Artikel menarik lainnya:


Itulah 7 drakor yang pernah dibintangi  Song Joong Ki sebagai pemeran utamanya. Selain judul drakor di atas, dirinya juga pernah berperan sebagai cameo di beberapa judul lainnya serta membintangi beberapa film Korea seperti “Penny Pinchers”, “A Werewolf Boy”, dan “Space Sweepers”.

Apa kamu sudah pernah menyaksikan aksi Song Joong Ki dalam salah satu judul tersebut? Tulis jawaban kamu di kolom komentar, yuk!

Bingung cari kost di Jakarta Selatan untuk hunian bulanan atau tahunan? Cek di kost coliving Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit kost dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan kota lainnya.

Salah satunya adalah kost Rukita Pacific Setiabudi yang berada di lokasi strategis dekat kota dengan fasilitas lengkap. Pastinya cocok banget untuk kamu para mahasiswa dan pekerja kantoran Jakarta.

Ingin cari kost eksklusif Rukita di kota lainnya? Klik tombol di bawah ini saja, yuk!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di PlayStore dan Appstore atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Kamu juga bisa hubungi Nikita (Customer Service Rukita) di +62 811 1546 477.

Ikuti juga akun Instagram @rukita_indo, Twitter @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya.


Bagikan artikel ini