·22 January 2024

7 Artis Indonesia yang Sukses Menjalankan Bisnis Kost

·
5 minutes read
7 Artis Indonesia yang Sukses Menjalankan Bisnis Kost

Tak hanya sukses di industri hiburan, sejumlah artis ini juga terkenal sebagai juragan bisnis kost!

Properti sudah lama dikenal sebagai salah satu sektor yang menguntungkan dalam dunia bisnis. Salah satu yang dipilih banyak orang dalam menjalankan bisnis properti adalah sewa kost-kostan.

Tingginya peminat terhadap bisnis kost cukup tinggi di banyak kota di Indonesia. Bahkan, peluang ini juga yang turut memberikan motivasi sejumlah artis yang menjadikan kost sebagai bisnis lainnya di luar penghasilan dari entertainment.

Lantas, siapa saja artis Indonesia yang dikenal sebagai juragan kost? Untuk lebih jelasnya, simak lebih lanjut dalam artikel ini, yuk!

BACA JUGA: Mekanisme Pembiayaan Rumah dengan KPR Syariah, Apa Syaratnya?

Daftar Artis yang Punya Bisnis Kost

artis pemilik bisnis kost

Source: IntipSeleb

Walau namanya cukup populer di industri hiburan, namun sejumlah artis ini turut melebarkan sayap usahanya ke dalam bisnis kost. Berikut ini artis di Indonesia yang juga terkenal sebagai juragan kost:

1. Naysila Mirdad

Artis pertama yang dikenal sebagai juragan kost adalah Naysila Mirdad. Artis yang terkenal karena reputasinya sebagai pemain sinetron ini mempunyai sampingan bisnis kost yang menguntungkan, lho.

Berlokasi di Bandung, bisnis kost Naysila mampu menghasilkan hingga Rp75 juta per bulan. Nominal ini didapatkan sebab ia menyewakan sekitar 50 kamar dalam bisnis kost yang dijalankannya.

2. Zaskia Gotik, artis perempuan yang punya bisnis kost

Penyanyi Zaskia Gotik diketahui mempunyai bisnis kost yang ia investasikan dari pendapatannya di dunia hiburan. Memulai bisnis kost sejak tahun 2015, Zaskia sudah mempunyai 10 bangunan kost dengan masing-masing terdiri dari 20 kamar.

Zaskia pun cukup mahir dalam memilih lokasi bisnisnya sebab ia memilih Cikarang, yang terkenal sebagai kawasan industri sehingga banyak peminat. Bahkan, tiap bulannya, Zaskia bisa mengantongi sekitar Rp140 juta per bulan.

3. Tukul Arwana, artis pemilik 200 bisnis kost

Popularitasnya sebagai presenter tentunya nggak perlu diragukan lagi. Selain mahir dalam membawakan acara tv, Tukul Arwana juga ternyata seorang juragan kost yang sukses, lho.

Pasalnya, bisnis kost yang dimiliki artis senior ini sudah mencapai 200 unit lebih. Pendapatnnya pun nggak main-main karena bisa menghasilkan sekitar Rp500 juta tiap bulannya. Luar biasa banget, kan?

4. Okan Cornelius

Namanya dalam industri hiburan Tanah Air saat ini bisa jadi tidak sepopuler dulu. Namun begitu, bukan berarti karier artis yang terkenal dengan perannya di sinetron ini redup, lho.

Okan Cornelius kini tercatat sebagai salah satu pengusaha properti, khususnya dalam bisnis kost. Diketahui, Okan memiliki puluhan kamar kost yang disewakan dan terletak di Jakarta Barat.

Berbeda dari kost pada umumnya, bisnis hunian yang dijalan Okan Cornelius termasuk eksklusif, lho. Pasalnya, bisnis kost yang dimiliki artis ini mempunyai konsep ala hotel sehingga fasilitas dan layanannya pun lebih mewah jika dibanding dengan kost pada umumnya.

BACA JUGA: Syarat, Tips dan Cara Mengubah HGB ke Hak Milik

5. Tya Ariestya, artis yang terkenal sebagai juragan bisnis kost

Selanjutnya, ada Tya Ariestya yang sering kali mengunggah aktivitasnya sebagai juragan kost di sosial media. Mantan presenter dan artis ftv ini terkenal sebagai pengusaha properti termasuk hotel kucing, playground, dan kost.

Tya mempunyai bisnis kost yang lokasinya berada di Manggarai, Jakarta Selatan. Hingga saat ini, ia sudah memiliki puluhan kamar yang disewakan dan cukup diminati karena lokasinya yang strategis dekat perkantoran.

6. Citra Kirana

Terkenal karena reputasinya sebagai artis sinetron dan model, Citra Kirana pun mempunyai jiwa entrepreneur yang tinggi, lho. Dari beberapa bisnis yang dijalani, istri dari Rezky Aditya itu pun mempunyai bisnis kost yang sangat menjanjikan.

Bisnis kost yang dijalani artis ini pun mempunyai omzet hingga ratusan juta rupiah berkat puluhan kamar kost yang ia sewakan di Bandung.

7. Ben Kasyafani

Lama tak terdengar kabarnya sebagai aktor dan presenter, Ben Kasyafani kini diketahui sebagai pemilik bisnis kost yang menguntungkan, lho. Ia diketahui memiliki bangunan kost 16 pintu yang berada di daerah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Ingin Dirikan Kost Pasutri? Jangan Lupakan 7 Fasilitas yang Wajib Ada Ini

Menjadi Juragan Kost Bersama Rukita

Ingin meniru langkah sukses artis di atas dalam menjalankan bisnis kost? Tenang saja, Anda juga pastinya mempunyai kesempatan yang sama untuk menjadi juragan kost yang sukses.

Punya properti tak terpakai dan ingin menjadikannya sebagai ladang cuan? Segera manfaatkan properti Anda menjadi hunian sewa jangka panjang dengan bergabung menjadi partner Rukita.

Bersama Rukita, properti Anda akan disulap menjadi hunian sewa yang menguntungkan. Operasional bisnis hingga manajemen kost juga akan dibantu oleh tim profesional dari Rukita.

Yuk, dapatkan kesempatan mendapatkan passive income dari aset properti bersama Rukita. Bangun bisnis kost impian Anda menjadi semakin maju dan menguntungkan dengan mulai #LebihBaikdiRukita.


Nah, itulah beberapa artis yang dikenal mempunyai bisnis kost menguntungkan. Apa Anda tertarik untuk menjadi salah satu di antara mereka yang mempunyai bisnis kost menguntungkan? Tulis jawaban atau pertanyaan seputar bisnis kost Anda di kolom komentar, ya!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di PlayStore dan Appstore atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Ikuti juga akun Instagram @rukita_indo, Twitter @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya!

Source:
https://www.hops.id/hot/2949536667/cuannya-menjanjikan-7-artis-ini-nyambi-jadi-juragan-kos-kosan-ada-yang-omzetnya-capai-miliaran-rupiah
https://www.suara.com/entertainment/2023/06/03/081500/9-artis-punya-bisnis-properti-ada-yang-jadi-raja-kos-kosan
https://ciamisraya.inews.id/read/236992/5-artis-cantik-yang-jadi-ibu-kost-nomor-3-punya-200-kamar-raup-rp140-juta-per-bulan

Bagikan artikel ini