·15 October 2019

4 Toko Curah Zero Waste di Jakarta untuk Belanja Sembako Ramah Lingkungan

·
6 minutes read
4 Toko Curah Zero Waste di Jakarta untuk Belanja Sembako Ramah Lingkungan

Belanja keperluan sehari-hari tanpa nyampah!

Zero waste menjadi sebutan yang cukup terkenal akhir-akhir ini terutama bagi environmentalist atau orang-orang yang peduli dengan lingkungan. Gaya hidup “zero waste” berupaya menurunkan jumlah sampah yang kita buang sesudah melakukan berbagai aktivitas, termasuk berbelanja.

Source: sindonews.com

Toko zero waste berharap dapat membuat orang-orang menghindari penggunaan bungkus belanjaan yang nggak perlu. Ini dilakukan dengan menjual bahan makanan seperti biji-bijian dan bumbu masak secara grosir atau curah.

Benda-benda yang dijual ini yang ditaruh di wadah kaca atau plastik besar, dan kita bisa membeli dengan mengambil sesuai kebutuhan, kemudian dimasukkan ke wadah yang kita bawa sendiri dari rumah. Nanti tinggal ditimbang aja sebelum membayar.

Toko zero waste kini menjadi fenomena mendunia terutama di negara-negara Barat. Sayangnya, di Indonesia toko jenis ini masih sangat minim jumlahnya. Namun di Jakarta sudah ada beberapa toko curah zero waste yang dibuka.

Di mana aja ya? Intip yuk! Dan usahakan di kegiatan belanja bulananmu selanjutnya, kamu sudah makin bisa mengurangi sampah di mana pun kamu belanja!

Daftar Toko Curah Ramah Lingkungan di Jakarta

1. The Bulkstore & Co, Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan

Source: manual.co.id

Toko ini baru resmi dibuka Agustus tahun 2019 di Jalan Wahid Hasyim Jakarta Pusat. Selain mengusung konsep zero waste, The Bulkstore juga memastikan bahwa barang-barangnya organik, ramah lingkungan dan diproduksi oleh petani dan pengusaha UMKM lokal.

Kamu bisa pastikan bahwa semua produk mereka tidak memiliki bahan tambahan.

Toko ini memiliki 600 jenis produk yang dijual yang dikategorikan seperti super food, seperti kacang-kacangan, bumbu, biji-bijian, garam, gula, snack, serat, teh, kopi, hingga produk perawatan tubuh dan kulit serta barang-barang ramah lingkungan lainnya.

Semua dijual curah!

Source: manual.co.id

Jika kamu tidak membawa wadah saat datang ke sini, atau malah belum punya wadah sama sekali, kamu bisa membeli wadah kaca, tas kain buatan The Bulkstore & Co, ataupun kantong plastik dari singkong.

Semua bisa dibeli dengan berbagai ukuran dan harganya terjangkau, toples kaca mereka dimulai dari Rp8.000 aja, lho!

Harga barang di sini cukup terjangkau dengan kisaran harga barang mulai Rp 170/gram. The Bulkstore & Co tidak hanya menyediakan barang untuk kesehatan alam, namun juga kesehatan manusia, ayo ke sini!

Alamat : Jalan Wahid Hasyim No. 47 dan Lippo Mall Kemang Lt UG

No Telp :+62 812 8082 4526

2. Saruga Package Free Shopping Store, Bintaro Jakarta Selatan

Source: paprikaliving.com

Sarunga mengusung konsep grocery store bebas kemasan, mengurangi sampah, self-service, dan peduli dengan alam.  

Adi, salah satu founder Saruga menyebut bahwa Saruga adalah toko sembako yang menjual bahan-bahan makanan seperti beras, kopi, bumbu, produk perawatan tubuh yang sebagian besar disuplai dari produsen lokal.

Saruga percaya bahwa toko-toko retail bahan makanan bertanggung jawab atas penumpukan sampah, baik sampah dari bungkus plastik produk ataupun sampah makanan pre-pack yang rusak.

Saruga mengedukasi suplier akan pentingnya menjual barang tanpa dibungkus dan juga mengedukasi konsumen mengenai buruknya plastik belanja.

Source: manual.co.id

Yang ingin dibangkitkan oleh Saruga adalah kesadaran kita untuk berhenti atau mengurangi penggunaan kemasan tidak berguna (seperti plastik bungkus belanjaan) dan memahami kebutuhan konsumsi kita.

Dengan cara berbelanja curah dengan membawa wadah sendiri, Saruga percaya bahwa kita akan tahu kadar konsumsi kita dan tidak akan membeli barang berlebihan hingga barang itu rusak seperti kalau kita beli bahan pre-pack di toko yang biasa.

Toko yang telah buka sejak November 2018 ini memiliki 300 jenik produk dari produk makanan hingga produk kebersihan, dengan harga yang cukup terjangkau mulai dari Rp180/gram

Alamat : Jalan Taman Bintaro No. 1, Sektor 1

Telpon : +62 859 4647 2520

3. Naked Inc., Kemang Jakarta Selatan

Source: manual.co.id

Naked Inc. adalah toko untuk orang-orang yang sadar akan pelestarian lingkungan dan memilih bahan makanan dan barang harian yang sehat dan natural. Semua bahan yang mereka jual adalah alami dan buatan lokal.

Mereka menjual berbagai macam bahan kering dan basah yang diletakkan di wadah kaca besar.

Saat kamu masuk ke tokonya, kamu akan disambut oleh produk kebersihan tubuh, loofah, minyak esensial, hingga tawas. Naked Inc. memiliki 600 produk, dan bahan makanan yang dijual adalah makanan sehat seperti tempe organik, biji-bijian, multi grain, kacang-kacangan, berbagai jenis minyak masak, buah kering, bunga edible kering, saus-sausan, kecap dan madu.

Source: nowjakarta.com

Terdapat juga berbagai jenis beras, tepung dan pasta homemade, teh, kopi, kombucha, makanan organik untuk hewan peliharaan, dan sebagainya.

Selain bahan makanan, mereka juga menjual produk bersih-bersih rumah dan barang eco-friendly lainnya. Kalau kamu datang tanpa membawa wadah, mereka juga menjual plastik singkong, totebag, dan toples untuk jadi wadah kamu belanja.

Kalau kamu cari bungkus makanan dari bahan bee wax yang bisa jadi pengganti cling wrap, mereka juga menjualnya di sini. Bee wax wrapper bisa membuat bahan makananmu tahan lebih lama dari pada cling wrap!

Alamat  : Como Park, Jalan Kemang Timur No. 18A

No. Telp : 0811-8088-839

4. Toko Curah Selama, Jakarta Selatan dan Bogor

Source: Instagram Selama

Toko Curah Selama baru saja di buka 5 September lalu di Tebet, Jakarta dan di Bogor. Mereka menjual bahan-bahan masakan, berbagai jenis beras, tepung-tepungan, biji-bijian, bumbu.

Selain itu, berbagai produk kebersihan alami seperti sabun batang natural, lerak, tawas, dan barang-barang ramah lingkungan seperti sikat gigi bambu juga dijual di sini.

Bedanya dengan zero waste stores lain, Selama juga menjual sayuran segar sehingga kamu bisa datang ke sana dan beli sayuran organik sekalian membeli keperluan lain secara curah.

Bagi kamu yang ingin mengganti bahan pokok panganmu dari beras padi ke gandum lainnya, mereka juga menyediakan beras analog atau beras yang terbuat dari singkong dan biji-bijian lain.

Tebet : Jalan Tebet Utara IV A No. 2, No Tlp. 081384827955

Bogor : Jalan Danau Bogor Raya TH 4 No. 7, No Tlp. 081219754601


Toko zero waste di Jakarta memang masih sedikit jumlahnya. Namun, nilai plusnya adalah, mereka juga menggunakan toko ini untuk menjual pilihan bahan makan dan produk kebersihan alami dan lebih ramah lingkungan.

Selain itu, kebanyakan produk juga dibuat oleh UMKM lokal. Sekarang, toko-toko ini masih terkesan fancy dan agak mahal, tapi demi keberlangsungan bumi, kenapa tidak?

Kita juga tidak akan rugi karena bahan makannya menjadi busuk karena beli kebanyakan, kan?

Semoga ke depannya akan ada makin banyak toko dan warung curah zero waste tersebar di Indonesia dengan harga yang makin terjangkau!

Ayo coba ubah gaya hidup kita dengan berbelanja barang curah di zero waste stores!

BACA JUGA: 8 Toko di Pasar Santa yang Unik dan Tidak Ada di Mall

Bagikan artikel ini