·3 June 2024

4 Alasan dan Penyebab Bisnis Kost Gagal | Juragan Kost Wajib Baca!

·
5 minutes read
4 Alasan dan Penyebab Bisnis Kost Gagal | Juragan Kost Wajib Baca!

Cegah bisnis kost Anda gagal dengan mengantisipasinya.

Bisnis kost merupakan salah satu peluang usaha yang menjanjikan, terutama di kota-kota besar dengan tingkat migrasi tinggi. Namun, sama seperti bisnis lain, di balik potensinya, bisnis kost juga memiliki risiko kegagalan yang tidak boleh diabaikan.

Berikut Rukita akan menjabarkan beberapa alasan dan penyebab bisnis kost gagal yang bisa Anda hindari sebagai pemilik kost. Langsung cek selengkapnya!

Baca Juga: 7 Tips Bisnis Kost untuk Pemula | Nggak Cukup Punya Properti Saja

Penyebab Bisnis Kost Gagal yang Sering Telat Disadari

Ada beberapa faktor penyebab bisnis kost juga bisa mandek di tengah jalan, mulai dari faktor internal dan eksternal. Cek apakah kost Anda sudah terbebas dari beberapa penyebab bisnis kost gagal berikut ini:

1. Manajemen yang buruk

penyebab bisnis kost gagal

Source: PropertyGuru.com

Manajemen yang buruk dapat menyebabkan berbagai masalah dalam operasional kost, seperti tunggakan sewa, kerusakan fasilitas, dan keluhan dari penghuni. Ketidakmampuan serta pengawasan yang kurang soal menghitung pengeluaran dan pemasukan dapat mengakibatkan kerugian dalam jangka panjang, hingga pada akhirnya bisnis kost gagal.

Sebelum terlambat, nih, pastikan Anda memiliki sistem manajemen yang baik untuk mengelola kost dengan efektif dan efisien. Coba juga beralih untuk memanfaatkan teknologi sehingga membantu Anda dalam pengelolaan kost yang hemat waktu dan jarak, seperti aplikasi manajemen kost.

2. Harga sewa kemahalan

Bisnis yang bertahan atau sustainable sudah sepatutnya menjawab kebutuhan dari masyarakat. Anda sebagai penyedia kost-kostan membantu lewat hunian sewa bagi mereka yang membutuhkan tempat tinggal terjangkau, baik secara lokasi maupun harga.

Namun, ketika harga sewa yang Anda tawarkan terlalu mahal, jangan heran bila penghuni mulai mencari alternatif lain sesuai bujet mereka. Sebaliknya harga sewa yang terlalu murah juga dapat menjadi faktor kegagalan bisnis kost.

Oleh karena itu, penting untuk selalu up-to-date terhadap harga sewa kost pasaran dan kompetitor Anda. Lakukan riset untuk mengetahui harga sewa yang wajar di area sekitar dan sesuaikan dengan fasilitas yang Anda tawarkan. Hindari perang harga dengan kost lain, fokuslah kepada penawaran nilai yang lebih baik.

3. Fasilitas kurang menarik, bahkan ketinggalan zaman

Kost kamar kosongan dengan target mahasiswa bisa laku bila berada di lokasi dekat kampus dan harga murah. Tetapi, hal ini sulit bersaing jika target market Anda adalah pekerja kantoran yang sibuk dan menginginkan kenyamanan di kamar kostnya.

Sekarang ini penghuni kost, terutama generasi muda, semakin selektif dalam memilih tempat tinggal. Mereka menginginkan kost yang memiliki fasilitas yang lengkap dan nyaman, seperti AC, Wi-Fi, kamar mandi dalam, dan area komunal modern untuk bersosialisasi dengan sesama penghuni atau mengajak teman-temannya nongkron di kostnya.

Saatnya memastikan kost Anda memiliki fasilitas yang menarik dan sesuai dengan kebutuhan target pasar sehingga tidak ketinggalan zaman dan ditinggalkan oleh calon penghuni kost potential.

4. Kurangnya promosi dan pemasaran

Sudah punya fasilitas oke dan harga bersaing, tetapi kamar kost Anda sulit penuh? Bisa jadi Anda belum memaksimalkan soal promosi dan marketing kost-kostan agar kamar-kamar tadi selalu terisi. FYI, kamar kost yang kosong dalam jangka waktu lama tetap membutuhkan maintenance dan ini menjadi beban operasional bila tidak segera teratasi.

Di era digital ini, promosi dan pemasaran menjadi kunci untuk menarik penghuni. Gunakan berbagai platform online dan offline untuk mempromosikan kost Anda, seperti media sosial, website, dan brosur. Bangunlah citra yang positif dan tawarkan promo menarik untuk menarik minat calon penghuni.

Anda juga bisa mengajak penghuni setia untuk membantu menawarkan kamar kost kepada saudara atau kenalannya dengan iming-iming diskon bagi dia serta si calon penghuni. Hal ini efektif untuk mempertahankan penghuni loyal plus menarik penghuni baru.

Baca Juga: Urus Properti Tanpa Ribet dengan Property Maintenance Services

Maksimalkan Aset Properti Anda Bersama Rukita

Kini, saatnya Anda memaksimalkan aset properti untuk mendapatkan penghasilan stabil dan keuntungan besar. Cek alasan Anda pentingnya menjadi mitra Rukita di bawah ini:

Kenapa harus bekerja sama dengan Rukita?

  • Penghasilan bebas ribet

Rukita mengelola dan memelihara properti Anda, mencarikan penghuni, dan mengurus biaya operasional, termasuk gaji dan tagihan utilitas.

  • Perencanaan hingga konstruksi

Mulai dari perencanaan berupa market insight, studi kelayakan, dan penentuan harga, hingga desain dan proses konstruksi akan di-handle oleh Rukita. Anda tidak perlu pusing soal RAB serta manajemen proyek dan konstruksi.

  • Pemasaran dan operasional

Tinggal terima beres, Rukita akan membantu Anda soal pemasaran dan pejualan, hingga operasional seperti layanan penghuni dan maintenance gedung. Rukita memastikan properti selalu dalam kondisi baik dengan bantuan tim maintenance. Semua kamar akan dibersihkan minimal 2x seminggu.

  • Pemasukan terjamin dan bagi hasil

Rukita menjamin penghasilan bulanan yang stabil selama > 5 tahun dan akan membagi keuntungan tambahan dengan pemilik properti.

  • Sewa bulanan demi keamanan

Rukita berkomitmen untuk hanya menyewakan kamar secara bulanan untuk menghindari penyalahgunaan oleh penghuni.

Untuk membangun bisnis sewa hunian bersama Rukita, Anda hanya perlu melakukan tiga langkah mudah, yakni mendaftar untuk pengecekan, tanda tangan kontrak, dan duduk manis saat menikmati hasilnya.

Ingin jadi juragan kost bersama Rukita? Klik tombol di bawah ini.

Baca Juga: Berminat Bisnis Kost? Cek Rincian Biaya Membangun Kost 20 Kamar di Lahan Sempit

Mulai Bisnis Properti yang Lebih Baik di Rukita

Rukita Sunset Road Coliving Kuta Bali

Saatnya memulai perjalanan bisnis rental Anda dengan langkah yang tepat. Dengan ‘Mulai Lebih Baik’, Anda dapat menciptakan hunian berkualitas tinggi yang diminati oleh pasar, serta menekankan pentingnya operasional yang efektif dan kesuksesan membangun bisnis properti.

Anda sebagai pemilik properti tidak hanya memulai dengan baik, tapi juga dapat menjalankan dan mengembangkan bisnis properti Anda dengan sukses. Mari melangkah maju dan mewujudkan bisnis properti impian Anda bersama Rukita.

Source:

  • https://www.trowers.com/insights/2019/november/the-challenges-and-controversies-of-co-living
  • https://www.propertyguru.com.sg/property-guides/co-living-in-singapore-wont-stay-19867


Itulah empat penyebab utama bisnis kost bisa gagal. Ingatlah bahwa bisnis kost membutuhkan kerja keras, dedikasi, dan adaptasi yang berkelanjutan untuk menghadapi perubahan dan persaingan.

Rukita siap mengubah properti Anda menjadi bisnis hunian sewa yang menguntungkan! Anda tidak perlu ribet lagi membangun kos-kosan dari nol. Yuk, mulai bisnis passive income Anda dan saatnya jadi juragan kost bersama Rukita!

Untuk informasi lebih lanjut, bisa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik

Bagikan artikel ini