·7 August 2020

Yuk, Rayakan Kemerdekaan Indonesia Dengan Berdonasi untuk yang Lebih Membutuhkan

·
1 minutes read
Yuk, Rayakan Kemerdekaan Indonesia Dengan Berdonasi untuk yang Lebih Membutuhkan

MERDEKA!

MERDEKA!

MERDEKA!

“Remember that the happiest people are not those getting more, but those giving more.”

-H. Jackson Brown Jr- 

Kabar baik untuk para Rukita Tribe di semua unit Rukita!

Dalam rangka memperingati Kemerdekaan Indonesia ke-75 tahun, kami mengajak seluruh Rukita Tribe untuk menjadi pahlawan bagi banyak orang yang membutuhkan, lewat acara Happiness Begins at Rukita.

Di acara ini, Rukita berkolaborasi dengan Jakarta Mengabdi, salah satu komunitas sosial di Jakarta untuk membagikan kebahagiaan dalam bentuk donasi yang dikumpulkan bersama.         

Donasi yang dapat kamu bagikan berupa:

  • Sepatu 
  • Barang elektronik
  • Buku 
  • Boneka
  • Tas
  • Aksesoris
  • Dan barang-barang lainnya. 

Ketentuan Donasi di Happines Begines at Rukita

  • Kondisi barang masih layak digunakan, we’re going to give a second life to your pre-loved items 🙂
  • Barang diserahkan ke panitia sesuai waktu yang sudah ditentukan 
  • Terbuka untuk barang selain yang disebutkan di atas. Untuk info lebih lanjut silahkan bertanya ke Community Associates yang bertugas di unit kamu.

Kamu dapat meletakkan barang-barang donasimu ke dalam kotak yang telah kami sediakan di masing-masing unit di mulai dari Sabtu, 8 Agustus – 14 Agustus. Barang-barang donasimu akan kami salurkan kepada Jakarta Mengabdi yang akan membantu membagikannya kepada orang-orang yang lebih membutuhkan.

Mari berbagi dan memulai kebahagiaan untuk merayakan hari ulang tahun Indonesia dari Rukita!

Bagikan artikel ini