·7 May 2022

8 Ciri-ciri Jodoh Saya, Apakah Benar Dia Orangnya?

·
6 minutes read
8 Ciri-ciri Jodoh Saya, Apakah Benar Dia Orangnya?

Ciri-ciri jodoh saya berikut ini mungkin tidak disadari dan sering terlewati!

Kita yang masih belum menikah, mungkin kerap bertanya-tanya, benarkah dia jodohku? “Apa ciri-ciri jodoh saya?” atau pertanyaan “Apa yang bisa menjadi tanda bahwa dia adalah jodohku?”

Bahkan bagi kita yang sedang jatuh cinta pun, kita masih memiliki keraguan mengenai jodoh kita. Sesungguhnya berkomitmen untuk hidup bersama seseorang adalah keputusan yang cukup sulit. Terlebih jika kita memiliki kriteria yang kita idamkan.

Lalu bagaimana kita mengetahui bahwa dia adalah yang tepat? Beberapa ciri-ciri jodoh saya ini mungkin akan membuatmu semakin yakin.

Pengertian Jodoh

Source : unsplash.com/mayur-gala

Dikutip dari KBBI, jodoh adalah orang yang cocok menjadi suami atau istri atau pasangan hidup. Namun, jodoh bukanlah orang yang seratus persen cocok dengan diri kita. Hal itu tidak mungkin terjadi karena setiap pribadi pasti memiliki perbedaan.

Cocok yang dimaksud lebih mengarah kepada dua orang yang memiliki tujuan yang sama. Dua orang ini kemudian terikat pada hubungan komitmen berupa pernikahan. Dalam jenjang pernikahan tersebut, dua orang ini mungkin akan menemukan lebih banyak kecocokan.

8 Ciri-ciri Bahwa Dia adalah Jodohmu

Di bawah ini ada beberapa ciri-ciri bahwa kamu dan dia adalah jodoh yang ditakdirkan untuk bersama. Untukmu yang sering bertanya-tanya “Apa ciri-ciri jodoh saya?” simak selengkapnya, ya!

1. Kamu bisa membayangkan masa depanmu bersamanya

Source : unsplash.com/annete-sousa

Tiap kali bersama dengannya, kamu bisa melihat bagaimana masa depan kalian nanti. Kamu mendapatkan bayangan tentang bagaimana dia memperlakukanmu, dan sebaliknya.

Dia memberikanmu energi untuk tetap melangkah menuju masa depan. Iya, hal tersebut adalah salah satu ciri bahwa dia ditakdirkan untukmu. Kalian memiliki tautan untuk bersatu dan memiliki impian masa depan bersama. Jika bersama denganya, semua hal sulit terasa dapat kalian berdua atasi dengan dukungan satu sama lain.

2. Kamu dan dia tidak takut jika berbeda pendapat

Source : unsplash.com/ muhammad-ruqi

Tidak peduli seberapa besar rasa cintamu, konflik diantara kamu dan dia bisa saja terjadi. Selain itu pertentangan dan perbedaan pendapat pasti adalah hal yang akan dihadapi. Namun, alih-alih bersikeras pada pendapat masing-masing, kalian menyadari bahwa perbedaan pendapat adalah hal wajar. Ini adalah pertanda yang baik.

Dia mungkin adalah jodohmu jika kalian berdua melihat perbedaan pendapat sebagai bagian bertumbuh sebagai pasangan. Tetap saling mendengarkan dan menghargai walaupun merasa bahwa pendapat pasanganmu salah. Ini adalah tahapan dimana kalian berdua tanpa sadar sudah mulai terkoneksi satu sama lain, lho!

3. Dia adalah tempat yang aman untukmu

Source : unsplash.com/azlan-baharudin

Saat bersama dengannya, apakah kamu merasa aman dan dihormati olehnya? Jika iya itu adalah hal yang baik bagi kalian berdua. Terlebih jika kamu juga merasa aman saat berada di keramaian dengannya.

Tidak jarang, ada orang yang membuat kita merasa tidak aman karena dipermalukan, tidak dihormati, dan direndahkan di depan orang lain. Namun, jika pasanganmu adalah orang memberikan rasa aman, dan membuatmu menjadi nyaman di depan umum, maka satu lagi ciri bahwa dia adalah jodohmu ada padanya.

4. Kamu dan dia membawa keseimbangan bagi satu sama lain

ciri-ciri jodoh saya

Source : unsplash.com/ manuel-meurisse

Kalian berdua memiliki kepribadian yang berbeda. Mungkin salah satu adalah tipe ekstrovert dan yang satunya adalah introvert. Namun, hal ini malah membawa keseimbangan bagi kamu dan dia.

Taukah kamu bahwa hubungan terbaik adalah hubungan yang terdiri dari dua orang yang berbeda, namun kekuatannya menutupi kelemahan orang lain? Jika dia menutupi kelemahanmu, dia bisa jadi memang jodohmu.

BACA JUGA : 12 Ciri-ciri Ini Jadi Tanda Si Dia Bukan Jodoh Kamu, Lebih Baik Sudahi Saja

5. Kamu tidak berpura-pura menjadi orang lain saat dengannya

ciri-ciri jodoh saya

Source : unsplash.com/ rick-gebhardt

Kamu nyaman dengan dirimu sendiri saat bersamanya. Sehingga, kamu tidak berpura-pura menjadi orang lain. Kamu tampil apa adanya dirimu dan dia menerima kamu apa adanya. Dia juga tidak pernah mengomentari penampilanmu, malah menyemangati dan meyakinkan bahwa kamu sudah sempurna tanpa perlu menjadi orang lain.

Hal tersebut adalah salah satu ciri bahwa dia adalah jodohmu. Ketika bersama dengan orang yang memang ditakdirkan untukmu, kamu akan menjadi dirimu sendiri sepenuhnya.

6. Dia membuatmu menjadi versi terbaik dirimu

ciri-ciri jodoh saya

Source : unsplash.com/krakenimages

Kamu bisa menjadi dirimu sendiri saat bersamanya. Namun, dia adalah orang yang menginspirasimu untuk menjadi lebih baik lagi. Motivasi dan cinta darinya membuat kalian tumbuh bersama dan menjadi versi terbaik yang kalian berdua bisa.

Kamu sadar telah menemukan dia sebagai orang yang berharga di dunia ini sehingga memacu kamu untuk menjadi lebih baik sekuat yang kamu bisa. Kamu selalu merasa termotivasi atas hubungan kalian. Dia membuatmu menjadi orang yang lebih pintar, lucu, menarik, dan semakin mencintai dirimu sendiri. Kamu dan dia pun tidak takut untuk saling berbagi mimpi dan rencana masa depanmu.

7. Hubungan kalian membawa kegembiraan

ciri-ciri jodoh saya

Source : unsplash.com/ broklee-cagle

Satu lagi ciri yang menandakan bahwa dia adalah jodohmu adalah hubungan kalian dapat membawa kegembiraan. Pasangan yang memang ditakdirkan untuk bersama akan membawa sukacita tidak hanya pada kalian berdua saja. Namun, juga pada orang-orang sekitar yang melihat kalian berdua.

Kalian berdua juga merasa senang ketika bersama. Kamu dan dia memiliki ikatan yang kuat, sehingga bisa tertawa begitu mudah saat bersama. Ketika kamu bersama orang yang tepat, mereka akan mengerti selera humormu. Mereka juga akan ikut bahagia dengan kebahagianmu.

Selain membawa kegembiraan, hubungan kalian juga mampu membawa harapan bagi satu sama lain. Jadi, apa ciri ini ada pada dirinya?

8. Kamu dan dia punya visi dan prinsip yang sama

Source : unsplash.com/egor-vikhrev

Salah satu tanda yang penting bahwa dia adalah jodohmu adalah ketika kalian berdua mempunyai visi misi dan prinsip yang sama. Terlebih jika kalian ingin menuju jenjang yang lebih serius.

Berbagi visi dan misi yang sama penting untuk menjalin hubungan jangka panjang. Sebaliknya jika tidak, mungkin dia bukanlah yang terbaik. Contohnya ketika kamu merasa kejujuran adalah hal yang penting dalam hubungan kalian, sedangkan dia tidak merasakan hal yang sama, berarti kalian tidak mempunyai kesamaan visi, dan prinsip. Maka, hubungan kalian mungkin akan terasa berat kedepannya.

Kenali terlebih dahulu dia sedalam-dalamnya. Ketahui visi, misi, dan prinsipnya dalam hidup dan hubungan kalian berdua. Jika ternyata kalian berdua selaras dalam hal tersebut, maka salah satu ciri jodohmu ada pada dirinya.


Apakah pasanganmu saat ini sudah memiliki beberapa ciri jodoh di atas? Jika iya, maka mungkin sudah saatnya untuk membicarakan hal yang lebih serius mengenai hubungan kalian.

Ciri-ciri jodoh apalagi yang menurutmu belum dituliskan di artikel ini? Coba share di kolom komentar, ya!

Cari kost eksklusif dengan kantor atau kampus mulai dari 1 jutaan? Yuk, kost di Rukita! Kamu bisa menemukan Rukita di berbagai area strategis, di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Malang.

Fasilitasnya yang lengkap dan modern akan membuatmu merasa #SenyamanDiRumah. Temukan kost idamanmu di aplikasi Rukita yang bisa kamu unduh di Play Store atau App Store.

Mau tanya langsung tentang Rukita? Bisa hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 atau kunjungi www.Rukita.co.

Jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_indo dan Twitter @Rukita_id supaya nggak ketinggalan diskon dan update terkini!

Bagikan artikel ini