·26 March 2020

9 Aplikasi Groceries Online untuk Belanja Bulanan Sambil Rebahan

·
5 minutes read
9 Aplikasi Groceries Online untuk Belanja Bulanan Sambil Rebahan

Belanja bulanan nggak usah antre lagi!

Sudah beberapa hari ini masyarakat Indonesia menerapkan gerakan social distancing untuk mencegah penularan Covid-19 atau Coronavirus.

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk tetap tinggal di rumah dan menghindari keramaian. Beberapa perusahaan pun memberi kebijakan work from home dan institusi pendidikan menerapkan belajar online.

Meski terdengar sederhana, ya, hal ini terbukti membantu menekan angka penyebaran virus Corona, lho! Tapi, di sisi lain kita harus beradaptasi saat tetap melakukan aktivitas harian.

Lantas, bagaimana jika kita ingin memenuhi kebutuhan di rumah?

Tenang! Di zaman serbacanggih ini ada berbagai aplikasi groceries online yang membantu kita untuk belanja bulanan. Yuk, intip di bawah ini!

Aplikasi Groceries Online untuk Belanja Bulanan

Persediaan makanan habis, tapi tak ingin pergi ke luar rumah? Dengan 9 aplikasi groceries online ini, kamu bisa belanja sambil rebahan, nih!

1. Sayurbox

aplikasi groeceries online - sayurbox

Source: techinasia.com

Aplikasi groceries online yang satu ini pasti sudah nggak asing di telingamu! Tak hanya layanan pengantar, ya, Sayurbox juga merupakan penyedia bahan makanan yang bekerja sama dengan para petani.

Produk yang tersedia pun lengkap, mulai dari buah, sayur, rempah, lauk-pauk, dan bahan dapur lainnya. Dengan menggunakan sistem pre-order kamu akan mendapatkan bahan makanan yang segar dan berkualitas!

aplikasi groceries online - sayurbox

Source: theshonet.com

Nah, untuk rentang waktu pengirimannya yakni 2-8 hari setelah pemesanan. Biaya pengirimannya sebesar Rp20.000 untuk seluruh Jakarta dan Tangerang Selatan.

Sayurbox sendiri bisa kamu temukan di Google Playstore atau website Sayurbox.com. Sstt.. kamu bisa mendapat biaya pengiriman gratis kalau belanja di atas Rp150.000, lho!

2. Tukangsayur.co

Source: tukangsayur.co

Mau belanja sayur dan kebutuhan dapur lainnya? Aplikasi satu ini lengkap banget, lho! Tukangsayur.co sudah hadir sejak 2016 lalu di Google Play Store dengan penawaran yang unik.

Seperti namanya, nih, Tukangsayur.co mengantar bahan makanan segar langsung dari pasar tradisional. Asyiknya lagi kamu juga bisa memesan paket bahan siap masak, seperti paket capcay, sayur asem, dan lainnya.

Harganya pun murah layaknya kamu belanja di pasar! Kamu cukup menambahkan Rp10.000 saja untuk biaya kirim.

Selain murah, ya, pesananmu juga langsung diantar di hari yang sama, lho. Nggak perlu khawatir juga soal kualitas produk karena semuanya dikemas dengan bersih dan higienis.

3. Kecipir

kecipir

Source: techinasia

Aplikasi groceries online yang satu ini juga nggak kalah menarik. Kecipir menyediakan sayuran organik langsung dari petani lokal. Kualitasnya pun nggak diragukan lagi! Semua produknya bebas dari pestisida serta agro-kimia.

Uniknya, tak hanya sayur, buah, dan bumbu dapur, kamu juga bisa membeli tanaman pot di sini! Layanan ini bisa kamu temui di Play Store atau melalui website Kecipir.com.

4. Tanihub

layanan groceries online - tanihub

Source: twitter.com

Ingin belanja sayur dan buah segar dari pertanian? TaniHub adalah pilihan ideal! Kamu bisa menemukannya di Google Play Store, website Tanihub.com, dan aplikasi e-commerce seperti Shopee.

Tanihub sendiri sudah bekerja sama dengan sekitar 20 ribu petani Indonesia yang mayoritasnya berada di Jawa dan Lampung. TaniHub berharap dengan masuknya produk pertanian ke marketplace akan meringankan biaya petani untuk memasarkannya.

Selain sayur dan buah, ya, terdapat juga pilihan minuman, bumbu rempah, ikan, ayam, dan berbagai bahan sembako. Cukup dengan biaya kirim Rp20.000 saja kamu bisa belanja bulanan tanpa keluar dari rumah!

5. HappyFresh

belanja online - happyfresh

Source: techchrunch.com

HappyFresh bisa dibilang salah satu pelopor groceries online di Indonesia, nih! Layanan ini pun sudah meluncur sejak 2014 lalu di Google Play, AppStore, dan website HappyFresh.id.

Melalui HappyFresh kamu bisa berbelanja online layaknya di supermarket. Mulai dari buah, sayur, daging, bumbu dapur, dan lainnya bisa kamu beli tanpa harus antre di kasir.

belanja online - happyfresh

Source: happyfresh.id

Aplikasi ini bekerja sama dengan berbagai supermarket besar, seperti Carrefour, FoodHall, Lotte Mart, Grand Lucky, Ranch Market, Red&White, Farmers Market, Superindo, dan sebagainya. Swalayan atau toko kecil pun tersedia, lho!

Estimasi pengirimannya antara pukul 10 pagi hingga 10 malam. Kamu tinggal tambahkan Rp20.000 saja untuk ongkos kirim dan akan gratis jika kamu belanja minimal Rp500.000. Menarik banget, kan?

6. Honestbee

pilihan groceries online - honestbee

Source: techinasia

Honestbee merupakan layanan groceries online dari Singapura yang hadir di Indonesia sejak 2017 lalu. Seperti HappyFresh, Honestbee bekerja sama dengan berbagai supermarket dan swalayan kecil di berbagai kota.

Biaya kirimnya sendiri cukup Rp10.000 dengan estimasi pengiriman minimal 1 jam setelah pemesanan. Kamu juga bisa mengetahui promo yang sedang berlaku di tokonya, ya!

7. Brambang

aplikasi belanja online - brambang

Source: brambang.com

Mau belanja sayuran, rempah, bahan pokok, atau camilan? Brambang bisa jadi pilihanmu! Aplikasi groceries online ini menyediakan kebutuhan dapur dengan harga terjangkau.

Untuk kebersihan dan kualitasnya pun nggak perlu khawatir! Soalnya, nih, semua produk Brambang sudah melewati proses kontrol mutu sehingga sangat terjamin.

Menariknya, tuh, kamu juga bisa mendapat free biaya pengiriman dan cashback 5%, lho! Kamu bisa menemukannya di website Brambang.coom atau Google Play Store.

8. GoMart

aplikasi belanja online - gomart gojek

Source: gojek.com

Nah, kalau layanan groceries online yang satu ini pasti kamu tahu! Yap, Go-Mart merupakan salah satu layanan yang tersedia di aplikasi Gojek.

Jika Go-Food memudahkanmu untuk beli makanan, Go-Mart akan membantumu belanja di supermarket atau swalayan dengan praktis. Mulai dari Total Buah, Transmart, Hero, hingga Ranch Market.

Untuk toko rekanan, tuh, biaya pengirimannya cukup Rp10.000 atau bahkan gratis menggunakan Go-Pay. Sedangkan toko non-rekanan biaya pengirimannya sebesar Rp13.000 untuk jarak 0-4 meter.

9. GrabFresh

aplikasi belanja online - grabfresh

Source: grab.com

Nggak hanya Gojek, Grab juga punya layanan groceries online yang memudahkanmu belanja hanya sekali klik! Di aplikasi Grab ada GrabFresh dengan pilihan layanan “Groceries”.

Layanan groceries online ini didukung oleh HappyFresh, lho! Dengan GrabFresh, kamu bisa mendapatkan produk belanjaan berkualitas dari supermarket pilihan.

Jam pengirimannya pun sesuai dengan waktu operasional toko yang kamu pilih, antara pukul 10.00 – 22.00 WIB. Jika ada produk yang nggak sesuai pesananmu, jangan khawatir! Kamu bisa mengembalikannya saat produk diantar.


Nah, itulah 9 aplikasi groceries online yang memudahkanmu belanja selama social distancing di rumah. Jauh lebih praktis, bukan? Nggak perlu lagi, deh, pergi ke luar atau antre di supermarket.

Apakah kamu pernah menggunakan aplikasi groceries online? Share pengalamanmu di kolom komentar, yuk!

Bagikan artikel ini