·20 December 2019

8 Pilihan Program Natal Seru di Hotel-hotel Mewah Jakarta | Ada Paket Master Class ‘Hadiah’ untuk Ayah, Lho!

·
7 minutes read
8 Pilihan Program Natal Seru di Hotel-hotel Mewah Jakarta | Ada Paket Master Class ‘Hadiah’ untuk Ayah, Lho!

Natal memang identik dengan acara kumpul keluarga, terutama makan malam saat malam Natal atau makan besar di hari Natal. Masak sendiri mungkin sudah jadi hal biasa, tapi kalau sedang malas kamu bisa ‘memindahkan’ acara Natal keluarga jadi di hotel aja. Banyak lho event Natal di Jakarta yang seru.

Banyak hotel di Jakarta yang selalu mengadakan program Natal termasuk makan malam, sarapan, minum teh, dan acara seru lainnya. Kualitas dan pilihan menunya pun tidak main-main, hotel-hotel ini berusaha memberikan pilihan terbaik untuk pada tamu.

Berikut Rukita pilihkan beberapa hotel terbaik dengan hidangan lezat dan program Natal seru buat kamu. FYI, kamu juga bisa pesan parsel di hotel-hotel ini, lho!

Beberapa Hotel Mewah di Jakarta dengan Program Natal Terbaik Mereka

Semua harga prasmanan hotel selalu meningkat untuk Natal dan Tahun baru. Namun, kamu akan mendapatkan jamuan Natal yang tak terlupakan, alias sepadan! Tak hanya itu, ada banyak event Natal lain di Jakarta yang unik!

1. Heavenly Christmas Festive Celebration di Shangri-La

perayaan natal di hotel Shangri-La

Source: Shangri-La Hotel

Perayaan Natal di Shangri-La akan bertemakan kristal sehingga semua dekorasi dominan berwarna putih dan perak. Kamu bisa memilih menu prasmanan untuk makan malam dan Christmas brunch di SATOO  pada tanggal 24 – 25 Desember 2019.

SATOO akan menyajikan berbagai kreasi khas Natal seperti Beef Fillet Wellington, Classic Roast Turkey, Roast Rack of Lamb, dan Slow-Cooked Short Ribs. Kamu juga bisa menikmati dessert khas Natal seperti kue jahe dan stollen. Buffet ini dihargai Rp698.000/orang.

ginget bread

Source: Shangri-La

Ada juga program brunch di SATOO’s dengan harga Rp658,000/orang. Kegiatan Natal untuk menemani kamu bersantap yaitu pertunjukan koor dari Fortunate Kids Choir yang membawakan berbagai lagu Natal. Jangan lupa untuk berfoto dengan Santa Claus, ya!

Ada 3 pilihan parsel Natal untuk dibeli di sini: Sapphire, Aquamarine, dan Crystal. Semuanya berisi kue buatan Shangri-La seperti Double-Chocolate Cookies, Kue Jahe, Macaron, dan Pralin. Harga parselnya mulai dari Rp485.000.

Alamat: Hotel Shangri-La Jln. Jenderal Sudirman Kav. 1, Karet Tengsin, Tanahabang, Jakarta Pusat

2. Christmas Celebration at Raffles

parsel Natal

Source: Raffles Hotel

Selama bulan Desember, Raffles Hotel mengadakan program yang berhubungan dengan Natal untuk seluruh keluarga. Raffles dan Ciputra Artpreneur menyajikan teater musikal Hairspray pada tanggal 21 dan 22 Desember.

The Writer Bar di Raffles Hotel akan mengadakan jamuan teh yang menyajikan berbagai snack untuk menemani minum teh, kopi, dan cocktail spesial Natal seperti Eggnog. Untuk afternoon tea harga dibanderol Rp350.000.

minuman pilihan Natal

Source: whatsnewindonesia.com

Rasakan kelezatan prasmanan Natal klasik di Arts Cafe untuk malam Natal dan Christmas Brunch. Dengan harga Rp888.000/orang, kamu akan mendapatkan berbagai hidangan Natal klasik dan welcome drink serta free flow minuman.

Uniknya, ada event Natal unik untuk ayah yaitu mini masterclass untuk membuat cocktail di The Writer Bars seharga Rp300.000 untuk hadiah Natal. Dijamin sesudah masterclass itu ayahmu bakal mahir membuat cocktail favoritnya sendiri, hehehe.

Alamat: Hotel Raffles Jakarta Ciputra World 1, Jln. Prof. DR. Satrio Kav 35, Setiabudi, Jakarta Selatan

3. The Land of Sweets and Fabulous Pullman

Source: whatsnewindonesia.co.id

Tema event Natal di Pullman Central Park kali ini adalah The Land of Sweets. Kamu bisa membeli parsel Natal seharga Rp500.000. Parsel akan diletakkan di tas tangan dan di dalamnya terdapat berbagai kukis Natal khas buatan Pullman.

Pada malam Natal dan Hari Natal, Collage All Day Dining akan mengadakan prasmanan bertema Chocolate Factory dengan harga Rp558.000/orang. Kamu akan menikmati hidangan Natal seperti Kalkun Panggang, Gammon Ham, Log Cake, dan sebagainya.

Tidak ketinggalan kehadiran Santa Claus akan menghibur anak-anak, sementara koor Natal siap menghibur saat makan malam.

Bunk Lobby Lounge juga akan membuat cocktail khusus Natal bagi tamu, di antaranya Eggnog, Kir, Buttered Rum, dan sebagainya seharga Rp169.000/gelas.

Alamat: Pullman Central Park Podomoro City, Jln. Letjen S. Parman Kav. 28, Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat

5. Enchanting Celebration di Keraton at the Plaza

acara Natal di Keraton at the Plaza

Source: Instagram Keraton Jakarta

Kalau kamu ingin pergi ke hotel termewah dan salah satu yang termahal di Jakarta, kamu bisa ke Keraton at the Plaza. Selama Natal tahun ini menu yang mereka sajikan akan dirancang oleh Chef Rafa Gil yang kondang!

Pada malam Natal akan ada sajian prasmanan di Bengawan Restoran. Kamu akan merasakan kalkun panggang, Iberico Ham, seafood segar, dan booth khusus caviar! Harga dimulai dari Rp688.000/orang. Kalau mau free-flow champagne, kamu bisa membayar Rp1.789.000/orang.

beef wellington

Source: Instagram Keraton Jakarta

Ada pula paket High Tea bertema Natal. Kamu bisa menikmati kue jahe, mini stollen, tart kalkun, dan banyak lagi dengan harga Rp288.000/orang (minimal 2 orang).

Ada 2 paket parsel yang disediakan Keraton: Keraton Christmas Hampers dan Keraton Premium Christmas Hampers. Di dalamnya ada berbagai kukis natal sseperti Black Forest dan donasi untuk Belantara Foundation. Harga hampers mulai dari Rp828.000-Rp1.198.000. Mewah!

Alamat: Keraton at the Plaza Jln. M.H. Thamrin Kav. 15, Gondangdia, Jakarta Pusat

6. Festive Celebration at The Intercontinental

menu Natal Intercontinental

Souece: whatsnewindonesia.co.id

Untuk yang tinggal di selatan Jakarta, InterContinental Pondok Indah juga menyajikan program Natal. Ada berbagai jenis acara minum teh di The Lounge seperti afternoon tea, high tea buffet, Christmas cocktail, hingga Christmas Eve ala Carte Dinner.

Sepanjang Desember, InterContinental akan membangun Christmas Shop di lobi hotel. Akan ada banyak pop-up store yang berhiaskan ala Christmas market tradisional. Toko-toko ini menjual berbagai barang dan makanan bertema Natal.

Di Restoran Sugar&Spice, kamu juga bisa menikmati prasmanan Christmas Eve Dinner dan Day Brunch dengan harga Rp688.000/orang. Saat makan malam, anak-anak akan dihibur oleh Santa Claus dan Anastasia Music Production juga memberikan penampilan Christmas Carol.

Alamat: InterContinental Jakarta Pondok Indah Jln. Metro Pondok Indah Kav. IV, Pondok Indah, Jakarta Selatan

7. Whimsical Wonderland this Festive Season at Four Seasons Hotel Jakarta

Source: Instagram Chef Sollecitu

Pada malam Natal di Alto Restaurant, kamu bisa merasakan kelezatan 7-course menu karya dari Chef Mario Aipassa. Dalam makan malam bertajuk “Christmas Carol Degustation Menu” kamu akan menikmati Beef Wellington, Foie Grass, Gelato, dan lain sebagainya.

Saat makan malam, kamu akan dihibur oleh nyanyian Natal sambil menikmati pemandangan langit Jakarta. Untuk hidangan makan malam 7-course ini, kamu bisa membayar seharga Rp1.890.000/orang.

Source: Instagram Four Seasons Hotel

Pagi harinya kamu bisa merasakan prasmanan Christmas brunch yang menyajikan keju, cold cuts meat, seafood, domba, tomahawk dan sebagainya. Untuk Brunch kamu akan dikenakan biaya sebenar Rp1.230.000/orang. Memang mewah sekali, sih, menunya!

Jika ingin menikmati pastri, kamu bisa mendatangi Tiffany Blue Tea Room – La Patisserie. Tim dari Chef Sollecitu membuat berbagai desert khas Natal seperti Stollen dengan harga dimulai dari Rp125.000.

Alamat: Four Seasons Hotel Jakarta Jln. Gatot Subroto Kav. 18, Kuningan Barat, Mampang Prpapatan, Jakarta Selatan,

8. Festive Candyland Celebrations at Mandarin Oriental, Jakarta

menu Natal Mandarin Oeriental

Source: Mandarin oriental

Lyon, restoran Hotel Mandarin Oriental ini baru saja diberi gelar Restoran Prancis Terbaik di Jakarta. Kamu bisa meniknati  set menu makan siang khas Prancis yang bertemaka tradisional Natal.

Kalkun panggang akan menjadi pusat dari menu Natal kali ini. Selain itu akan ada Heirloom Tomato, Steak Au Poivre, dan puding Natal. Untuk five-course dinner ini masing-masing orang akan dikenakan Rp800.000/orang.

Jika ingin mencicipi berbagai menu Natal di seluruh dunia, Cinnamon restoran memiliki buffet Christmas Eve dengan harga Rp588.000/orang. Kamu akan merasakan berbagai hidangan klasik dari Eropa hingga Asia.

cake dan pastri hotel

Source: Mandarin Hotel

Kamu bisa juga membeli parsel Natal dari The Mandarin Cake Shop. Ada berbagai kue khas Natal seperti Brunsili, Vanillekipferl, Speculaas yang sudah termasuk kemasan parsel. Oh ya, harga parsel mulai dari Rp650.000.

Bekerja sama dengan Yayasan Emmanuel, Mandarin Oriental mengundang para pengunjung untuk berpartisipasi dalam program Pick A Fan. Program ini bertujuan untuk memberikan sumbangan pada 100 anak kurang mampu di Jakarta dan Jawa Barat. Ikutan charity work, yuk!

Alamat: Hotel Mandarin Jakarta Jln. MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat


Yang membedakan buffet harga Rp1 juta danRp600 ribu adalah lokasi hotelnya saja. Semua hotel berlomba-lomba menyajikan kualitas makanan terbaik, dengan seleksi menu yang istimewa.

Nikmati saja waktumu bersama keluarga karena Natal jadi momen terpenting yang harus dinikmati bersama orang-orang tersayang. Gabung yuk dengan event-event Natal ini!

BACA JUGA: 15 Event Desember di Jakarta yang Seru untuk Mengisi Akhir Tahun!

Bagikan artikel ini