Radio Dalam
  Sudah bukan rahasia lagi kalau Radio Dalam memiliki daya tarik tersendiri di bidang kuliner, terlebih dengan suasana malamnya yang ramai dengan jajaran street food. Perkembangan bisnis di kawasan ini pun cukup signifikan, itulah mengapa area ini jadi pilihan banyak orang yang ingin tinggal di hunian nyaman dekat perkantoran.   Keuntungan Tinggal di Radio Dalam   Tak perlu repot mencari akses transportasi jika tinggal di kawasan Radio Dalam. Area ini merupakan jalur utama menuju berbagai kawasan di Jakata Selatan, jadi sudah pasti banyak transportasi umum yang melintasi jalan ini.  Radio Dalam juga kerap jadi daerah favorit para perantau karena letaknya yang strategis, dekat berbagai pusat perbelanjaan, serta biaya makan yang cenderung murah meriah.   Ada Apa Saja di Radio Dalam   Radio Dalam juga terkenal dengan sektor hiburan yang cocok untuk melepas penat dari padatnya ibu kota. Kamu pun bisa menelusuri berbagai pusat perbelanjaan dari kawasan ini, seperti Gandaria City, Pondok Indah Mall, hingga Blok M.  Selain itu, terdapat pula salah satu fasilitas umum khas hanya bisa kamu temukan di sini. Apa lagi kalau bukan Pasar Kembang Radio Dalam yang ikonik!   Tempat Makan di Radio Dalam   Radio Dalam dan kuliner merupakan dua hal yang tak bisa dipisahkan. Mudah sekali menemukan berbagai tempat makan lezat di sini, mulai dari hidangan khas Jepang, cafe-cafe trendi, hingga masakan nusantara. Salah satu restoran Jepang paling hits kawasan ini adalah Sushi Tengoku. Selain itu, Radio Dalam juga punya restoran legendaris bernama Soto Sulung Koperia dengan menu andalan soto khas Jawa Timur. 
Lihat selengkapnya