·4 August 2020

Pantry jadi Lebih Rapi dan Teratur dengan 10 Cara Mudah Ini | Cocok untuk Dapur Sempit!

·
6 minutes read
Pantry jadi Lebih Rapi dan Teratur dengan 10 Cara Mudah Ini | Cocok untuk Dapur Sempit!

Mencari bahan makanan lebih mudah di pantry rapi dan teratur.

Belakangan pantry dapur bisa dengan sangat mudah ditemukan di rumah modern. Sebelumnya, nih, kamu harus bisa membedakan mini dapur dan pantry, lho.

Dapur atau dapur kecil berfungsi untuk area pengolahan makanan, sedangkan pantry merupakan area khusus untuk menyimpan bahan makanan dan perlengkapan memasak. Pantry bisa berupa ruangan kecil, rak, atau lemari.

cara membuat pantry rapi dan terorganisir

Newideafood.com.au

Bagaimana dengan kondisi pantry di rumahmu sekarang? Apakah teratur dan rapi? Atau malah berantakan seperti kapal yang habis kena badai?

Jika belakangan ini kamu sering merasa kesusahan untuk menemukan satu bahan masakan di pantry, ya, tandanya pantry kamu berantakan. Yuk, ubah pantry lebih teratur agar lebih nyaman digunakan!

Tips Membuat Pantry Lebih Tertata Rapi dan Teratur

Kalau sudah mulai nggak betah terhadap kondisi pantry yang amburadul, kini saatnya merapikan pantry. Selain jadi lebih mudah menemukan barang yang ingin digunakan, ya, pantry yang teratur jauh lebih sehat.

Penasaran? Yuk, intip 10 cara mudah mengorganisasi pantry di rumah!

1. Keluarkan semua barang dan bersihkan ruangan

Source: Picfair

Langkah pertama yang harus dilakukan saat mengatur ulang pantry adalah mengeluarkan semua barang. Akan lebih sulit merapikan pantry kalau berantakan, kan?

Pisahkan bahan makan yang sudah kedaluwarsa dan singkirkan. Setelah itu, bersihkan ruang pantry secara menyeluruh. Jangan lupa untuk menyeka bagian atas dan samping rak penyimpanan, ya. Mungkin pantry nggak terlihat kotor, tapi bisa saja banyak debu yang menempel.

Kalau kamu merasa pantry bau, nih, letakkan pengharum ruangan aroma kopi atau lemon agar lebih wangi.

2. Gabungkan sesuai jenis makanan

Source: katrinaleechambers.com

Setelah pantry bersih, yuk, gabungkan bahan makanan sesuai jenisnya. Misalnya makanan kaleng, bumbu dapur, camilan, saus, dan lain-lain. Simpan ke dalam wadah-wadah penyimpanan dan letakkan berdasarkan fungsinya.

Contohnya, simpan seluruh perlengkapan kue dalam satu sudut, masukkan bumbu-bumbu dapur dalam satu keranjang, dan letakkan sereal untuk sarapan di wadah kedap udara.

Source: dekoruma.com

Selanjutnya, tuh, kamu bisa membuat daftar stok makanan agar memudahkanmu saat ingin berbelanja nantinya.

Selain lebih rapi, ya, menggabungkan bahan makanan sesuai jenisnya akan memudahkan kamu saat ingin menggunakannya saat memasak. Waktu memasak pun jadi lebih singkat dan nggak ribet!

3. Pilih warna netral

Source: The Container Store

Pantry biasanya berukuran tidak terlalu besar. Kalau diisi bahan-bahan makanan, aneka stoples, dan juga keranjang makanan tentu pantry akan terlihat semakin sempit. Untuk itu, lebih baik memilih warna-warna netral untuk mengecat pantry.

Gunakanlah warna putih, beige, abu-abu muda, atau off white untuk kesan ruangan lebih luas. Untuk tampilan pantry yang estetik, pilih tempat penyimpanan seperti stoples, keranjang, dan storage dalam satu warna yang sama. Hal ini memberikan kesan pantry rapi dan bersih.

4. Gunakan tempat penyimpanan transparan

Source: omghomedecor

Siapa di sini yang suka kebingungan saat ingin mengambil bahan masakan? Biasanya hal ini terjadi karena tempat penyimpanannya berwarna gelap. Mau nggak mau kamu harus membuka penutupnya dulu, kan. Ribet!

Tips membuat pantry lebih tertata rapi adalah dengan menggunakan wadah transparan untuk penyimpanan. Dengan begitu kamu bisa lebih mudah menemukan bahan makanan yang sedang dicari. Biar lebih gampang, kamu juga bisa, tuh, menempelkan label nama atau tulisan di kotak penyimpanan.

5. Instalasi rak gantung

Source: Truyenhay.info

Pantry di rumahmu punya lahan terbatas? Jangan khawatir! Solusi yang tepat adalah dengan memasang rak dinding gantung di pantry. Kamu bisa membeli rak gantung di toko online, IKEA, atau toko perabotan langganan.

Letakkan bahan makanan yang jarang digunakan pada rak paling atas. Sedangkan untuk bahan makanan yang sering digunakan seperti susu atau gula letakkan di rak paling rendah.

Pastikan kamu sudah memasang rak gantung dengan kuat agar tidak jatuh, ya!

BACA JUGA: Yuk, Koleksi 10 Alat Dapur Unik yang Bermanfaat Ini | Masak Jadi Lebih Gampang!

6. Manfaatkan pintu pantry

Source: Decoist

Trik satu ini juga cocok untuk kamu yang punya ruang pantry sempit. Kamu bisa memanfaatkan pintu pantry untuk menyimpan bahan makanan, lho!

Kamu bisa membuat rak-rak susun seperti foto di atas untuk memaksimalkan ruangan yang terbatas. Letakkan bahan makanan dengan bobot yang tidak terlalu berat. Sama seperti tips rak gantung di atas, kamu bisa menyimpan bahan makanan yang paling jarang digunakan pada bagian rak paling atas.

7. Pegboard untuk perlengkapan dapur yang rapi

Source: pinterest.com

Nggak cuma bahan makanan saja yang dirapikan, peralatan memasak juga harus diperhatikan. Agar dapur dan pantry makin terorganisasi, kamu bisa menggunakan pegboard untuk dijadikan tempat gantung peralatan memasak.

Pegboard atau papan gantungan berlubang membuat kamu bisa menggantung tanpa mengharuskan memasang paku terlebih dahulu. Panci, sendok ukur, kuali, dan pelengkapan masak lainnya bisa kamu gantung di sini.

Kamu dapat membeli pegboard di toko furnitur atau toko-toko online yang tepercaya. Agar estetik, serasikan pegboard dengan warna dapur, ya!

8. Troli bisa jadi solusi

Source: collectionsetc.com

Ingin punya ruangan pantry, tapi sudah nggak ada lahan lagi di dapur? Kalau begitu, gunakan saja troli ramping dan minimalis seperti gambar di atas.

Kamu bisa menggunakan troli dengan roda untuk menyimpan wadah bahan makanan. Berkat rodanya, nih,  kamu bisa ‘menyembunyikan’ troli ini di celah antara kulkas dan kabinet dapur. Jadi lebih rapi dan teratur, deh.

Selain itu troli ini juga dapat berfungsi sebagai tambahan storage pantry yang praktis dan sangat berguna! Kamu bisa mendapatkan troli ramping seperti di atas di marketplace toko online.

9. Evaluasi bahan di pantry

cara membuat pantry rapi dan terorganisir

source: classyclutter.net

Pantry memang digunakan sebagai ruang tempat penyimpanan bahan makanan, sampai-sampai sering lupa, tuh, menyimpan selai dari satu tahun yang lalu. Saat mau dimakan, eh, sudah kedaluwarsa.

Agar hal itu nggak terjadi, ya, kamu harus menyisihkan waktu untuk mengevaluasi barang yang disimpan di dalam pantry setiap minggu atau setiap bulan.

Jika ada bahan makanan yang habis maka kamu jadi bisa langsung membelinya, deh. Begitu juga dengan makanan yang sudah lewat masa gunanya harus segera dibuang. Jadi, jangan malas-malas untuk mengecek barang di pantry, ya!

10. Bersihkan secara teratur

cara membuat pantry rapi dan terorganisir

Source: takecontrolmt.com

Pantry yang teratur tidak akan keren jika kotor dipenuhi debu dan sampah. Oleh karena itu, jangan menunggu bahan makanan membusuk dan dipenuhi jamur, ya!

Bersihkan area penyimpanan makanan atau pantry secara teratur minimal sekali dalam 1 bulan. Jika pantry bersih, tentunya kualitas bahan makanan akan semakin terjaga. Setuju?


Itulah dia beberapa tips membuat pantry menjadi rapi dan teratur. Kalau punya pantry rapi yang terorganisasi tentunya akan memudahkan kamu saat mencari bahan makanan. Selain itu, jadi enak dipandang juga, kan?

Nah, sudah siap membuat pantry kamu semakin rapi dan menarik dilihat? Kamu punya trik khusus? Ayo, bagikan di kolom komentar!

Bagikan artikel ini