·7 November 2023

12 Rekomendasi Film Time Travel Korea dan Hollywood yang Wajib Kamu Tonton

·
6 minutes read
12 Rekomendasi Film Time Travel Korea dan Hollywood yang Wajib Kamu Tonton

Ada rekomendasi film time travel yang terbaik yang wajib kamu tonton, nih!

Konsep time travelling atau perjalanan menjelajah masa depan dan masa lalu mungkin belum dikenal oleh masyarakat luas. Namun, ada banyak film time travel yang bisa menjadi gambaran besarnya.

Film time travel mengajak kamu untuk menjelajahi berbagai kemungkinan dari perjalanan waktu. Meskipun unsur fiksi ilmiah terdengar sangat kental, ada pula beberapa genre film ini yang menyajikan elemen komedi menggelitik serta kisah cinta mengharukan.

Karena hal tersebut, Rukita ingin membantu kamu dalam memilih rekomendasi film time travel terbaik melalui artikel ini. Rukita sudah menyajikan rekomendasi film time travel yang dapat kamu temukan di platform seperti Netflix, Disney+, dan Vidio, lengkap dengan ulasan singkatnya.

Berbagai film tersedia, mulai dari produksi Hollywood hingga film time travel Korea yang menarik. Mari kita simak artikel ini untuk menonton film pilihan yang sesuai dengan selera kamu.

Baca juga: Urutan Film After Berdasarkan Tahun Rilis, Cek Sinopsisnya

Drakor dan Film Time Travel Korea

Buat pencinta film dan drama Korea, kamu juga bisa ‘jalan-jalan’ ke masa depan atau masa lalu dengan menonton beberapa rekomendasi berikut ini.

1. Signal (2016)

film time travel

Source: orami

Drama Korea ini mengisahkan perjalanan waktu seorang detektif bernama Park Hae Young (Lee Je Hoon) yang berkomunikasi dengan seorang detektif dari masa lalu, yaitu Lee Jae Han (Jo Jin Wong). Melalui walkie talkie keduanya berusaha untuk menyelesaikan kasus pembunuhan yang belum terpecahkan.

2. Tomorrow with You (2017)

film time travel

Source: orami

Drama Korea ini melibatkan perjalanan waktu dan mengikuti cerita seseorang yang dapat melihat masa depan. Yoo So Joon (Lee Je Hoon) seseorang yang setelah melihat dirinya meninggal, memutuskan untuk menikahi Song Ma Rin (Shin Min Ah), yang memiliki kelebihan tidak bisa diprediksi masa depannya.

3. Go Back Couple (2017)

film time travel

Source: orami

Drama Korea ini menampilkan kisah romantis yang unik tentang Choi Ban Do (Son Ho Joon) dan Ma Jin Joo (Jang Na Ra) yang menyesali pernikahan mereka yang terjadi di usia muda. Keduanya pun memutuskan untuk bercerai.

Namun, melalui perjalanan waktu, mereka kembali ke masa muda ketika sama-sama berusia 20 tahun. Di sana, Ban Do dan Jin Joo memiliki kesempatan untuk kembali ke momen pertama pertemuan mereka. Drama ini juga melibatkan Jang Ki Yong.

4. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

film time travel

Source: orami

Drama Korea perjalanan waktu berjudul “Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo” ini diadaptasi dari sebuah novel Tiongkok yang berjudul “Bu Bu Jing Xin” karya Tong Hua.

Ceritanya berpusat pada Hae Soo (IU) yang merupakan seorang wanita berusia 25 tahun dari zaman modern yang tiba-tiba terlempar ke masa lalu pada tahun 941 selama Dinasti Goryeo.

Di masa lalu, Hae Soo terlibat dalam konflik istana dan juga jatuh cinta pada Wang So, Putra Mahkota terkenal membuat orang lain merasa takut.

5. A Time Called You (2023)

Diadaptasi dari serial televisi Taiwan berjudul “Someday Or One Day”, drakor “A Time Called You” memasangkan Ahn Hyo-seop dan Jeon Yeo-been dengan total 12 episode yang berdurasi satu jam per episode.

Cerita berawal dari Han Jun-hee (Jeon Yeo-been) kehilangan kekasihnya, Gu Yeon-jun (Ahn Hyo-seop) yang meninggal dalam kecelakaan pesawat. Dalam kesedihannya, Jun-hee mendapat kiriman foto dan kaset misterius yang mengingatkannya kepada sang kekasih.

Saat mendengarkan lagu dari kaset tersebut, tiba-tiba Jun-hee melintasi waktu. Ia tiba di tahun 1998 sebagai siswi SMA bernama Kwon Min-ju dan bertemu Nam Si-heon yang memiliki tampilan seperti Yeon-jun.

Di masa lalu tersebut, Min-ju ternyata disukai oleh Jung In-gyu, sahabat Si-heon, yang memunculkan cinta segitiga di antara ketiganya. Apakah Jun-hee berhasil mewujudkan keinginannya untuk mendapat kesempatan kedua kembali bersama Yeon-jun? Kamu bisa menontonnya di Netflix untuk mengetahuinya.

Film Time Travel Hollywood

Rukita juga sudah merangkum film bertema time travel terbaik dari Hollywood yang siap menemani kamu me-time. Yuk, simak selengkapnya di sini:

1. Back to the Future (1985)

film time travel

Source: standard.co.uk

Film pertama dalam daftar adalah “Back to the Future,” yang dirilis pada tahun 1985. Film ini tidak bisa dilewatkan, mengingat perannya sebagai film klasik dalam genre time travel.

Menceritakan tentang Marty McFly yang secara tak sengaja melakukan perjalanan ke masa lalu bersama Dr. Emmett Brown. Film ini memiliki dua sekuel, meskipun film pertamanya masih menjadi yang terbaik di antara keduanya.

2. Terminator 2: Judgment Day (1991)

film time travel

Source: bobobox.com

“Terminator 2: Judgment Day” adalah film kedua dalam seri “The Terminator” dan dianggap sebagai yang terbaik. Film ini mengisahkan perburuan Sarah dan John Connor oleh dua terminator: T-1000 yang dikirim untuk membunuh John, dan T-800 yang dikirim untuk melindungi mereka.

3. Donnie Darko (2001)

film time travel

Source: vox.com

“Donnie Darko” adalah film yang menantang dan terkenal dengan alur cerita implisitnya. Jake Gyllenhaal memerankan Donnie Darko dalam film ini, yang menjadi pusat berbagai teori dan interpretasi terkait dengan ceritanya.

4. Looper (2012)

film time travel

Source: imdb.com

“Looper” adalah film yang memadukan cerita menarik dengan aksi seru, dengan aktor seperti Bruce Willis, Joseph Gordon-Levitt, dan Emily Blunt. Joe yang merupakan seorang pembunuh bayaran dengan kemampuan teleportasi, diberi tugas membunuh dirinya sendiri yang sudah tua.

5. Interstellar (2014)

film time travel

Source: imdb.com

Christopher Nolan membawa kita ke tahun 2014 dengan “Interstellar”. Sebuah film yang menggabungkan perjalanan antarplanet dengan konsep perjalanan waktu.

Bumi tidak lagi mendukung kehidupan manusia, dan sebuah kelompok astronot dikirim untuk mencari planet yang dapat dijadikan rumah baru. Namun, ketika mereka menghabiskan waktu di berbagai planet, relatifitas waktu menjadi faktor kunci yang membingungkan.

Baca juga: 6 Film Keluarga Indonesia yang Seru dan Menyentuh, Cocok untuk Mengisi Waktu Santaimu

6. X-Men: Days of Future Past (2014)

film time travel

Source: imdb.com

“X-Men: Days of Future Past” adalah satu-satunya film superhero dalam daftar ini. Film yang menampilkan Hugh Jackman, James McAvoy, dan Jennifer Lawrence ini menyuguhkan cerita dengan gabungan elemen time travel.

Para mutan berusaha menghindari kehancuran dunia. Oleh karena itu, Wolverine dikirim kembali ke tahun 1973 untuk mencegah munculnya ancaman Sentinels. Menegangkan!

7. Edge of Tomorrow (2014)

film time travel

Source: imdb.com

Emily Blunt tampil kembali dalam “Edge of Tomorrow,” kali ini beradu akting dengan Tom Cruise. Dalam film ini, seorang prajurit, Major William Cage, harus mengulang waktu berulang-ulang untuk melawan invasi alien.

Artikel menarik lainnya:


Nah, itulah rekomendasi film time travel yang bisa kamu jadikan pilihan film untuk mengisi waktu luang kamu, terutama di akhir pekan. Apakah kamu punya rekomendasi film lainnya? Yuk, share di kolom komentar.

Cari hunian dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba tinggal di Rukita saja!

Tak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, seperti kost jogjakost malangkost semarang, maupun kost bandung. Ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Tapi, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari hunian harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Bagikan artikel ini