·16 May 2020

10 Resep Kreasi Berbagai Camilan Makanan dari Nasi Sisa | Ada yang Gurih, Ada juga yang Manis!

·
9 minutes read
10 Resep Kreasi Berbagai Camilan Makanan dari Nasi Sisa | Ada yang Gurih, Ada juga yang Manis!

Nggak ada lagi nasi sisa yang terbuang, deh!

Coba sebutkan makanan yang selalu kamu temui setiap hari? Yap, jawabannya adalah nasi. Nasi menjadi bahan pokok utama bagi mayoritas penduduk di Indonesia. Mulai dari sarapan hingga makan malam, pasti, deh, kamu menyantap nasi hangat.

Terkadang, ya, kita suka terlalu banyak memasak nasi. Sampai-sampai, nih, banyak nasi yang tersisa dan akhirnya harus dibuang secara sia-sia. Membuang makanan, tuh, masih menjadi masalah terbesar yang harus dihadapi di Indonesia.

Nasi campur khas Indonesia

Source: Warung Pondok Madu

Dikutip dari laman Now Jakarta, ya, saat ini Indonesia menjadi penyumbang kedua terbesar sampah makanan di dunia setelah Arab Saudi. Tentunya hal ini akan menjadi masalah yang semakin besar jika terus dibiarkan, dong.

Nah, untuk mengurangi masalah itu, kamu bisa membuat kreasi dari sisa makanan, lho. Salah satunya adalah membuat kreasi berbagai camilan dari nasi sisa. Jadi, kalau punya nasi sisa, jangan langsung dibuang, ya!

Sampah makanan

Source: Antara Kalbar – ANTARA News

Resep Olahan Kreasi Makanan dari Nasi Sisa

Untuk kamu yang nggak ingin membuang-buang nasi sisa, yuk, buat kreasi berbagai makanan saja. Mulai dari camilan gurih hingga dessert bisa dibuat dari nasi sisa, lho. Mau tahu caranya? Simak resep dari Rukita di bawah ini, ya. Jangan lupa disimpan resepnya, lho!

1. Kroket nasi

Kreasi nasi sisa - Kroket nasi

Source: Okezone Lifestyle

Siapa yang suka kroket? Camilan yang mirip dengan risoles ini memang memiliki rasa yang enak dan membuat banyak orang ketagihan, sih. Isian yang banyak dan padat, nih, membuat kamu akan kenyang memakan camilan ini.

Ternyata nasi sisa bisa dijadikan kroket enak juga, lho. Mau tau caranya? Cek resepnya di bawah, ya!

Bahan

  • 400 g nasi putih, jika nasinya keras maka bisa dikukus terlebih dahulu
  • 150 g tempe, dibakar atau goreng
  • 1 butir telur ayam
  • 1 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit atau sesuai selera
  • 1 cm kencur
  • 3 lbr daun jeruk
  • 100 g tepung roti
  • Garam secukupnya
  • Keju cheddar, secukupnya (optional)

Cara membuat:

  1. Haluskan bawang putih, cabai, kencur, dan daun jeruk dengan ulekan atau blender.
  2. Ulek kasar tempe bakar. Campurkan dengan bumbu yang telah dihaluskan dan beri garam.
  3. Haluskan nasi sisa dengan ulekan, kemudian beri isian tempe yang telah dibumbui.
  4. Bentuk nasi sesuai selera, lalu lumuri dengan telur kocok dan gulirkan di atas tepung roti hingga merata.
  5. Goreng kroket nasi di atas api sedang hingga berwarna cokelat keemasan.

2. Cireng nasi sisa

Kreasi nasi sisa - Cireng nasi

Source: Doyan Resep

Camilan khas Bandung ini cocok banget dimakan sambil menonton film atau serial favorit, nih. Kalau kamu punya nasi sisa, jangan dibuang dulu, ya. Kamu bisa membuat kreasi nasi sisa menjadi cireng yang enak, lho. Dimakan dengan sambal semakin enak, tuh!

Bahan

  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah cabai, atau sesuai selera
  • 400 g nasi sisa
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 1 sdt garam,
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt penyedap
  • Daun bawang secukupnya, iris tipis
  • Air panas secukupnya

Cara membuat:

  1. Haluskan bawang dan cabai, sisihkan.
  2. Haluskan nasi sisa dan campur dengan bumbu bawang, tepung tapioka, garam, ketumbar bubuk, penyedap, dan daun bawang.
  3. Tambahkan air panas secukupnya dan aduk hingga rata.
  4. Goreng cireng nasi dalam minyak panas hingga matang.
  5. Sajikan bersama dengan saus sambal.

3. Kerupuk nasi

Kreasi nasi sisa - Kerupuk nasi

Source: cookpad.com

Kamu hobi makan nasi dengan kerupuk? Daripada terus menerus membeli kerupuk di warung, lebih baik membuat sendiri saja. Selain lebih sehat, tentu lebih hemat, dong. Kamu bisa menggunakan nasi sisa selama untuk dijadikan bahan kerupuk nasi, tuh!

Simak caranya di bawah, yuk!

Bahan

  • 400 g nasi sisa, rendam selama satu jam di dalam air panas
  • 500 g tepung tapioka
  • 3 siung bawang putih
  • Garam secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Blender nasi putih dan bumbu-bumbu hingga halus.
  2. Tambahkan tepung tapioka dan campur hingga merata. Aduk hingga adonan bisa dibentuk. Diamkan sekitar 1 jam agar adonan kaku.
  3. Bentuk adonan menjadi panjang-panjang lalu rebus dalam air mendidih hingga matang.
  4. Tiriskan dan diamkan hingga dingin dan masukkan ke dalam kulkas kurang lebih 1 malam.
  5. Potong adonan tipis-tipis lalu jemur hingga kering selama 2 hari atau tergantung cuaca.
  6. Goreng di atas api kecil dalam minyak panas. Angkat dan tiriskan.

4. Nugget nasi

Resep Nugget Nasi semalam oleh Cicik Ary - Cookpad

Source: Cookpad

Sedang akhir bulan dan ingin makan nugget? Nggak perlu sedih. Kamu bisa memanfaatkan nasi sisa untuk dibuat kreasi nugget yang murah meriah, lho. Rasanya pun nggak kalah dengan nugget ayam. So, sudah siap membuat kreasi dari nasi sisa?

Bahan yang dibutuhkan:

  • 400 g nasi sisa
  • 1/2 sdt kaldu bubuk rasa ayam atau sesuai selera
  • Tepung bumbu serbaguna

Cara membuat:

  1. Ulek nasi hingga halus, lalu campur dengan kaldu bubuk, aduk rata.
  2. Bentuk nasi menjadi bulat-bulat atau sesuai selera, sisihkan.
  3. Campur tepung dengan sedikit air, aduk hingga menjadi kental.
  4. Celupkan nugget nasi ke dalam tepung serbaguna.
  5. Masak dalam minyak sedang, angkat dan tiriskan.
  6. Lebih enak jika dimakan dengan saus sambal.
BACA JUGA: Nggak Cuma Jadi Kolak, Ini 10 Resep Camilan dari Ubi | Enak dan Mudah!

5. Regginang nasi

Kreasi nasi sisa - Rengginang nasi

Source: ResepKoki

Siapa, nih, yang suka camilan tradisional rengginang? Selain dibuat dari beras ketan, rengginang juga bisa dibuat dari nasi sisa semalam, lho. Camilan satu ini cocok banget dimakan sore hari sambil nonton drakor. Enak juga dimakan sebagai kerupuk, lho!

Bahan

  • 450 g nasi sisa, jika nasi kering kamu bisa merendamnya dalam air hingga lembut. Angkat dan saring.
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1/4 sdt ketumbar bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/3 sdt penyedap rasa

Cara membuat:

  1. Masukkan nasi, bawang putih, ketumbar, garam, dan penyedap rasa ke dalam mangkuk dan aduk hingga semua bahan rata. Koreksi rasa, ya.
  2. Masukkan tepung tapioka.
  3. Panggang sebentar di atas wajan antilengket atau Teflon, tekan-tekan agar nasi menyatu. Ulangi hingga semua bahan habis. Angkat dan diamkan hingga dingin.
  4. Jemur rengginang di bawah matahari hingga kering.
  5. Kemudian goreng dalam minyak panas. Jangan lupa digoyang-goyang agar mengembang. Angkat dan tiriskan.

6. Nasi panggang keju

Nasi panggang keju

Source: DetikFood

Mau bikin kreasi nasi sisa yang lebih fancy? Kalau begitu nasi panggang keju bisa jadi pilihan yang paling tepat, nih! Nasi sisa yang tadinya hampir dibuang bisa jadi makanan superenak. Tinggal tambahkan saus sambal untuk kamu yang suka pedas, nih!

Bahan

  • 250 g nasi putih sisa
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 buah sosis, iris tipis
  • 5 buah bakso, iris tipis
  • 100 g udang, kupas kulit
  • 350 ml susu cair full cream
  • 150 g keju cheddar
  • 50 g keju mozzarella, parut
  • 1/2 sdm cabai bubuk
  • 3 sdm mentega
  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bawang bombay dengan mentega hingga harum, lalu masukkan bakso dan sosis. Masak hingga matang.
  2. Masukkan udang kupas dan nasi putih, aduk hingga rata.
  3. Tambahkan susu cair, keju cheddar, kaldu jamur, cabai bubuk, lada, dan garam. Masak semua bahan susu meresap.
  4. Tambahkan keju mozzarella di atasnya.
  5. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama 5-10 menit.
  6. Setelah matang hias dengan peterseli. Sajikan.

7. Golden rice cake

Golden rice cake

Source: Roti n Rice

Sudah bingung cara membuat kreasi dari nasi sisa? Buat camilan yang gurih saja, yuk! Nggak perlu menggunakan bahan yang sulit, kok. Golden rice cake ini cocok banget dimakan bersama sambal atau kecap pedas. Lihat resep golden rice cake di bawah, ya!

Bahan

  • 400 g nasi putih
  • 1 butir telur ayam
  • Daun bawang secukupnya sesuai selera, iris tipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt penyedap bubuk rasa ayam
  • 2 sdm tepung maizena
  • Wijen hitam secukupnya

Cara membuat:

  1. Campur telur ayam ke dalam nasi putih. Tambahkan daun bawang lalu aduk merata semua bahan.
  2. Tambahkan garam, penyedap, dan tepung maizen, aduk hingga rata.
  3. Bentuk adonan bulat kemudian pipihkan atau bentuk sesuai selera.
  4. Tambahkan wijen hitam di atasnya, jangan lupa ditekan-tekan agar menyatu dengan adonan.
  5. Goreng dalam minyak panas hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  6. Makan bersama potongan kecap manis dan potongan cabai.

8. Gipang nasi aking

Gipang Nasi

Source: Cookpad

Punya banyak nasi sisa tapi bingung mau dibuat apa? Daripada hanya berakhir di tempat sampah, mending kamu olah menjadi gipang. Camilan manis dengan nama lain teng-teng ini juga bisa dibuat dari nasi sisa, lho. Cara membuatnya juga sangat mudah. Penasaran? Simak tutorialnya di bawah, ya!

Bahan

  • 200 g nasi aking (sisa yang sudah dikeringkan)
  • 4 sdm gula pasir
  • 3 sdm air jeruk nipis
  • 100 ml air putih

Cara membuat:

  1. Goreng nasi aking ke dalam minyak panas hingga mengembang. Angkat dan sisihkan.
  2. Masak gula, air, dan jeruk nipis hingga air surut.
  3. Matikan api, lalu masukkan nasi aking dan aduk hingga rata.
  4. Tuang ke dalam cetakan dan ratakan dengan sedikit ditekan.
  5. Setelah dingin, kamu bisa potong sesuai selera.

9. Pizza nasi

Resep dan Cara Membuat Pizza Nasi dari Chef Yummy

Source: Yummy App

Mau makan pizza, tapi sedang berhemat? Bisa dari nasi sisa saja yuk! Yap, kamu nggak salah baca, kok. Nasi sisa juga bisa dikreasikan menjadi pizza yang enak, lho. Selain cocok jadi camilan, bahan yang dibutuhkan juga nggak sulit untuk dicari. Bikin, yuk!

Bahan

  • 7 sdm nasi putih
  • 3 butir telur ayam
  • Merica secukupnya
  • Bumbu penyedap rasa ayam secukupnya
  • Saus cabai secukupnya
  • Mayones secukupnya
  • Keju quick melt secukupnya
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 2 sdm minyak goreng
  • Sedikit margarin
  • Topping sesuai selera, bisa sosis, bakso, atau jagung rebus

Cara membuat:

  1. Siapkan topping, rebus jagung, tiriskan dan sisihkan.
  2. Tumis bawang bombay dengan sedikit margarin, sisihkan.
  3. Tumis sosis dan jagung rebus dengan sedikit margarin, sisihkan.
  4. Kocok telur dengan bumbu penyedap dan merica, kemudian tambahkan nasi. Aduk merata.
  5. Siapkan wajan antilengket atau Teflon dengan api kecil tambahkan minyak dan margarin. Masukkan adonan pizza nasi kemudian tutup wajan.
  6. Setelah setengah matang oleskan saus cabai di atas pizza nasi.
  7. Beri topping dan bawang bombay sesuai selera kemudian tutup lagi.
  8. Tambahkan keju quick melt dan mayones, masak kembali hingga keju meleleh.
  9. Angkat dan sajikan dengan cocolan saus.

10. Puding nasi

Best Rice Pudding Recipe - How to Make Rice Pudding

Source: Delish.com

Nah, kalau kreasi nasi sisa satu ini cocok untuk kamu penggemar dessert. Selain diolah menjadi makanan gurih, nasi sisa juga bisa dijadikan camilan manis, lho. Selain rasanya yang enak, puding nasi juga cocok dimakan oleh semua usia, mulai dari anak kecil hingga kakek dan nenek. Simak resepnya di bawah, ya!

Bahan

  • 250 g nasi sisa
  • 750 ml susu cair full cream
  • 60 g gula putih, atau sesuai selera
  • 1 butir telur ayam
  • 30 g kismis atau kurma
  • 1/2 sdt vanili ekstrak
  • 1/4 st garam
  • Kayu manis bubuk secukupnya (optional)

Cara membuat:

  1. Rebus nasi dengan susu cair sedikit demi sedikit, aduk hingga nasi hancur dan mengental.
  2. Masukan sedikit susu, gula, vanili, garam dan telur, aduk hingga rata.
  3. Campur sisa susu dengan telur kemudian kocok, lalu masukkan ke dalam nasi yang sedang direbus. Aduk hingga nasi lunak dan kental.
  4. Tambahkan kismis ke puding nasi kemudian aduk rata.
  5. Angkat lalu tuang ke dalam gelas saji dan beri taburan kayu manis bubuk.

Itulah dia beberapa kreasi menggunakan nasi sisa yang bisa kamu tiru di rumah. Mulai dari kreasi gurih hingga manis bisa dipilih, tuh. Sekarang nggak ada lagi nasi sisa yang berakhir di tong sampah, deh. Dengan mengolah nasi sisa, secara nggak langsung, nih, kamu juga membantu mengurangi sampah makanan, lho.

Kira-kira kreasi nasi sisa mana yang ingin kamu coba lebih dahulu? Atau kamu punya kreasi nasi yang lain? Tulis di kolom komentar, yuk!

Bagikan artikel ini